SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Pemerintah Desa (Pemdes) Kedungcangkring, Kecamatan Jabon menggelar jalan sehat, Ddalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-79 yang digelar pada Minggu (01/09/2024) pagi. Sontak para peserta jalan sehat dengan membawa kupon gratis, yang diberikan panitia penyelenggara memadati lokasi di depan kantor balai desa setempat.
Kegiatan tersebut langsung diberangkatkan oleh Kepala Desa Kedungcangkring, Yudianto didampingi staf, dan perangkat desa,sebagai salah satu agenda rutin setiap tahun selalu digelar, dan mudah-mudahan di tahun depan ada kegiatan lain selain jalan sehat.
Baca Juga: Semarak Jalan Sehat, Pemdes Boro Bagi Doorprize
"Seperti halnya tadi malam, kebetulan ada kegiatan lomba RT asri yang terakhir. Sedangkan pengumumannya untuk penentuan juara, akan dilakukan setelah habis giat jalan sehat," Kepala Desa, Yudianto, Minggu (01/09/2024).
“Kami atas nama Pemerintah Desa Kedungcangkring mengucapkan banyak terimah kasih atas partisipasi, dukungan, beserta elemen lapisan masyarakat. Terutama RT, RW, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, sehingga acara ini dapat terlaksana. Intinya acara ini digelar dari rakyat untuk rakyat, merdeka...merdeka...merdeka," tambahnya.
Baca Juga: Kades Randuagung Ancam Polisikan Penyebar Video Viral Kecurangan Undian Hadiah Utama Jalan Sehat
Diharapkan kepada peserta jalan sehat, dapat menjaga diri masing-masing agar tidak terjadi apa-apa di jalan. Paling utama menjaga kebersihan, ' jangan sampai bekas botol minum, atau plastik habis dimakan, dikonsumsi, dibuang disembarang tempat, " pintanya Yudianto.
Terpisah, Ketua Panitia Penyelenggara jalan sehat, Mokhamad Syamsuddin melalui Ainul Yaqin menjelaskan peserta jalan sehat ini, menempuh jalan rute diantaranya Dusun Kauman, Dusun Pejarakan (Kanal Mobel), Dusun Kajar, Dusun Kawatan. Untuk garis start dan garis finish depan kantor balai desa, kemudian nantinya kupon tersebut diundi. Selain itu juga nantinya, akan dilaksanakan senam sehat bersama warga, ujarnya.
Baca Juga: HUT RI ke-79, Pemdes Lambangan Gelar Lomba Karnaval dan Jalan Sehat
Sementara itu, untuk hadiah doorprize bagi peserta jalan sehat tahun ini, memang berbeda di tahun-tahun sebelumnya. Seperti hadiah utama berupa sepeda listrik, 5 unit dan kini menjadi bertambah 8 unit, mesin cuci sebelumnya 2 unit dan kini menjadi 8 unit. Kulkas satu pintu awalnya 2 unit menjadi 8 unit, dan lainya kipas angin juga sembako. Ahp/Hik
Editor : Desy Ayu