Gubernur Jatim Khofifah Salurkan BLT DBHCHT untuk Ribuan Buruh Pabrik Rokok di Surabaya

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Gubernur jatim saat menyapa para buruh pabrik rokok.
Gubernur jatim saat menyapa para buruh pabrik rokok.

i

SURABAYAPAGI, Surabaya – Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) kepada ribuan buruh pabrik rokok. Pada Jumat (4/7), Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa secara simbolis menyerahkan bantuan sebesar Rp 5,57 miliar kepada 4.207 buruh pabrik hasil tembakau di Kota Surabaya.

Penyaluran bantuan dipusatkan di PT HM Sampoerna Tbk Rungkut 2 Surabaya, dengan cakupan distribusi mencakup lima perusahaan besar. Rinciannya meliputi 2.592 buruh dari PT HM Sampoerna Tbk Rungkut 2, 1.142 buruh dari PT HM Sampoerna Tbk Rungkut 1, 320 buruh PT Gelora Djaja, 87 buruh PT Pabrik Sigaret Sriwidjaja, dan 66 buruh dari PT Wismilak Inti Makmur Tbk.

Masing-masing buruh menerima bantuan sebesar Rp 1.325.900 yang langsung ditransfer ke rekening pribadi para penerima, terlepas dari wilayah tempat tinggal mereka. Hal ini dilakukan demi memastikan transparansi dan efisiensi dalam proses penyaluran.

“BLT ini bukan sekadar distribusi dana. Ini adalah wujud kehadiran negara di tengah-tengah masyarakat pekerja. Kami ingin memastikan bahwa dana DBHCHT betul-betul kembali kepada mereka yang berjasa menjaga industri ini tetap hidup,” ujar Gubernur Khofifah dalam sambutannya.

Khofifah juga menegaskan bahwa keberhasilan penyaluran bantuan ini tidak lepas dari kerja sama lintas sektor. Keterlibatan Pemerintah Kota Surabaya, pihak perusahaan, serta Dinas Tenaga Kerja dan Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur menjadi kunci keberhasilan program.

“Jangan sampai bantuan ini berhenti sebagai program tahunan yang sekadar selesai dalam penyaluran tunai. Harus ada kesinambungan melalui pelatihan keterampilan, penguatan layanan kesehatan, peningkatan standar keselamatan kerja, hingga pendidikan vokasi bagi keluarga buruh,” tambahnya.

Sebagai provinsi dengan produksi dan konsumsi tembakau terbesar di Indonesia, Jawa Timur memiliki tanggung jawab besar dalam memastikan kontribusi fiskal dari sektor ini kembali secara adil kepada masyarakat pekerja.

“Ini bukan hanya soal bantuan, tapi soal keadilan. Kita ingin setiap tetes keringat buruh mendapat pengakuan dan perhatian. DBH CHT harus memberi manfaat langsung, bukan hanya bagi industri, tapi bagi manusia yang menghidupi industri itu,” tegas Khofifah.

Lebih lanjut, ia mendorong keterlibatan aktif dari pelaku industri untuk bersama-sama membangun ekosistem kesejahteraan yang berkelanjutan bagi para buruh. Ia menekankan bahwa kesejahteraan buruh adalah tanggung jawab bersama antara pemerintah dan dunia usaha.

“Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat. Terima kasih kepada para buruh atas kerja kerasnya. Pemerintah akan terus hadir untuk memastikan bahwa setiap pengabdian dan kontribusi Anda mendapatkan pengakuan dan perlindungan yang layak,” tutupnya.

Sebagai tambahan informasi, sepanjang tahun 2025, program BLT DBHCHT menargetkan 15.000 buruh yang tersebar di 182 perusahaan rokok di 31 kabupaten/kota se-Jawa Timur, dengan total dana yang dialokasikan sebesar Rp 19,88 miliar.(Sp/ad)

 

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…