Sambut Kemenangan Khofifah - Emil, BHS Berharap Sektor Industri Pariwisata Jatim Mendunia

author Arlana Chandra Wijaya

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SurabayaPagi, Surabaya - Anggota Komisi VII DPR RI Bambang Haryo Soekartono (BHS) menyambut baik kemenangan Khofifah - Emil sebagai Gubernur dan Wagub Jatim. Di periode kedua, dan berharap Jawa Timur makin mendunia khususnya di sektor pariwisata dan industri.

Sambutan baik ini diungkapkan BHS ketika menghadiri acara tasyakuran di gedung negara Grahadi pada hari kedua bulan Ramadhan, menurutnya kepemimpinan Khofifah - Emil di periode sebelumnya sudah cukup bagus, apalagi setelah pulang dari program retreat yang digagas Presiden Prabowo Subianto untuk para kepala daerah terpilih. 

"Beliau (Khofifah) juga menginginkan Jawa Timur sebagai pintu gerbang Nusantara, yang di mana memang sudah benar saat ini hampir seluruh kebutuhan pangan 20 persen lebih itu disuplai oleh Jawa Timur," ucapnya di gedung negara Grahadi. Minggu (2/3/2025).

Dari hasil tersebut itulah, BHS menilai Khofifah-Emil sudah sukses memberikan kontribusi terbaik untuk kebutuhan pangan nasional dari Jatim, dan di periode kedua kepemimpinan dua tokoh ini sudah waktunya Jawa Timur mendunia terutama dari sektor kepariwisataan.

"Juga hasil-hasil produk pertanian , perkebunan yang tidak ada duanya di Indonesia," tegas BHS.

Sebagai anggota parlemen yang juga membidangi industri, BHS pun menginginkan Jatim menjadi basis atau pusat industri nasional. 

"Jadi kawasan -kawasan industri bisa berkembang di Jawa Timur dan muncul kawasan ekonomi khusus yang tidak hanya dari sisi industri tapi juga dari sisi pariwisata," terangnya.

Duet Khofifah dan Emil, yang kini memimpin Jawa Timur untuk lima tahun ke depan, diibaratkan sebagai kapal yang akan membawa Jatim menuju masa depan yang lebih baik. 

"Kemenangan ini bukan milik Khofifah-Emil semata, tetapi kemenangan seluruh masyarakat Jawa Timur," kata Khofifah dalam sambutannya yang mengajak semua pihak untuk bersama-sama membangun provinsi ini.

Sementara itu, Wakil Gubernur Emil Dardak menyampaikan sambutannya dengan penuh optimisme. Ia mengungkapkan bahwa meskipun sudah meraih banyak prestasi, pemerintahan Khofifah-Emil tidak akan pernah berhenti berinovasi. 

"Kami berkomitmen untuk terus melakukan perubahan yang berkelanjutan demi mewujudkan Jatim Gerbang Baru Nusantara," katanya. Byb

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…