Wali Kota Kediri Ajak Warga Jaga Kesehatan dan Ketahanan Keluarga Lewat Senam Bersama

author Redaksi

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Kediri - Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32 dan Hari Anak Nasional (HaN) Tahun 2025 di Kota Kediri berlangsung semarak dengan kegiatan senam bersama yang digelar di halaman Balai Kota Kediri, Kamis (31/7/2025).

Acara ini dihadiri langsung oleh Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati, Wakil Wali Kota Qowimuddin Thoha, Ketua TP PKK Kota Kediri, kepala OPD Pemkot Kediri, serta para kader PKK, TPK, Satgas PPA, dan unsur masyarakat lainnya dengan total peserta sebanyak 1.146 orang.

Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati menegaskan bahwa peringatan Harganas bukan hanya sekadar seremonial, melainkan pengingat akan pentingnya peran keluarga dalam membangun bangsa.

"Perayaan ini merupakan momen penting bagi kita semua untuk mengingat bahwa keluarga ini memiliki peran yang sangat penting dalam membangun suatu bangsa agar menjadi bangsa yang kuat dan berdaya saing," ujarnya.

Menurut Mbak Wali, keluarga yang sehat dan cerdas akan menjadi pondasi utama bagi kemajuan Kota Kediri maupun Indonesia secara keseluruhan. Ia menekankan pentingnya membangun pola hidup sehat bersama keluarga melalui kegiatan sederhana seperti senam.

"Dengan kita melakukan senam bersama, khususnya bersama keluarga kita, saya yakin ini bisa meningkatkan pemahaman bapak ibu sekalian bahwa penting bagi kita untuk menjaga pola hidup sehat," terangnya.

Senam bersama yang digelar pada peringatan ini disebut sebagai simbol sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga ketahanan keluarga dan kesehatan fisik maupun mental.

"Kadang kala ketika hari minggu atau hari libur, ketika di rumah bersama keluarga bisa melakukan senam bersama. Selain kita memperkuat hubungan antara anak, antara suami, juga menjaga kebugaran kita," tambahnya.

Wali Kota termuda ini juga menyadari tantangan yang dihadapi keluarga modern, terutama keterbatasan waktu berkumpul karena kesibukan pekerjaan dan sekolah. Ia mengajak seluruh warga untuk meluangkan waktu bersama keluarga, salah satunya melalui kegiatan senam atau jalan sehat.

"Penting bagi kita nantinya saat bapak ibu pulang untuk mengingatkan suaminya, istrinya, anaknya ayo kita senam, ayo jalan bersama. Dengan keluarga yang cerdas, kita bisa lebih mudah memberikan kontribusikan untuk Kota Kediri, bisa menjadikan Kota Kediri kota yang sehat dan kota yang maju," katanya.

"Jangan berpikir senam dan atau jalan sehat ini membuang waktu dan tidak ada manfaatnya. Menurut saya memiliki dampak yang besar untuk kita semua. Selain menjaga daya tahan tubuh kita, juga untuk bisa menjaga kestabilan emosi kita," imbuhnya.

Kepala DP3AP2KB Kota Kediri, Arief Cholisudin, menjelaskan bahwa acara ini merupakan inisiatif para kader untuk bertemu langsung dengan kepala daerah sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka di lapangan.

"Ibu bapak yang hadir kali ini adalah para pembina kita kaitannya dengan pelaksanaan program Bangga Kencana," jelasnya.

Ia memaparkan jumlah peserta yang hadir mencerminkan usia Kota Kediri saat ini, yakni 1.146 orang. Mereka terdiri dari 98 pengurus PKK, 620 kader IMP Bangga Kencana, 221 tim TPK, 60 anggota Forum Genre, 148 Satgas PPA, serta Forum Anak dari seluruh kelurahan.

"Kegiatan kader ini setiap harinya langsung turun ke masyarakat, door to door. Ada pelayanan posyandu, ada KB, ada anak muda kaitannya kegiatan ekstrakurikuler kependudukan, yang anak muda ini tugasnya memastikan aspirasi anak-anak bisa diterima Pemerintah Kota Kediri," ujar Arief.

Ia juga mengakui tantangan yang dihadapi para kader di lapangan, namun tetap mengapresiasi semangat mereka.

"Mereka ini kadang dikomplain, dikeluhkan dan dimaki dalam bekerja. Tetapi mereka tetap bersemangat. Oleh karena itu, insya Allah," katanya. Can

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…