KH. Abdul Ghofur Terima Penghargaan Bintang Mahaputra Pratama dari Presiden Prabowo

author Muhajirin

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Presiden Prabowo Subianto saat memberikan penghargaan Bintang Mahaputra Utama kepada KH. Abdul Ghofur Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat (PPSD)  FOTO:SP/IST
Presiden Prabowo Subianto saat memberikan penghargaan Bintang Mahaputra Utama kepada KH. Abdul Ghofur Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat (PPSD) FOTO:SP/IST

i

SURABAYAPAGI.COM, Lamongan – Ulama kharismatik sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat (PPSD), Paciran  Lamongan, Jawa Timur  KH. Abdul Ghofur, menerima penghargaan Bintang Mahaputra Pratama dari Presiden RI Prabowo Subianto.

Penghargaan bergengsi  nasional itu, langsung diberikan ke kyai yang mempunyai ratusan ribu alumni tersebar di Indonesia dan luar negeri  tersebut, di Istana Negara pada , Senin, (25/8/2025), dalam acara kenegaraan 

Penghargaan tersebut diberikan atas jasa besar kyai Ghofur yang juga ayah dari Bendara Umum PBNU Gudfan Arif tersebut,  dalam bidang pesantren, dakwah, dan pemberdayaan ekonomi umat.

KH. Abdul Ghofur dinilai konsisten mengabdikan hidupnya untuk mencetak generasi bangsa melalui pendidikan pesantren, serta memberdayakan masyarakat lewat gerakan ekonomi yang mandiri.

Selain itu, KH. Abdul Ghofur juga dinilai tidak hanya guru bangsa, tapi juga pejuang ekonomi umat. Konsep kemandirian pesantren yang dikembangkan selama ini salah satunya mendorong berdirinya Koperasi Desa (Kopdes) yang di kembangkan menjadi teladan nasional.

KH. Abdul Ghofur usai menerima penghargaan mengungkapkan rasa syukur dan rendah hati, atas penghargaan tersebut. Baginya, penghargaan ini bukan hanya untuk pribadi, melainkan untuk seluruh keluarga besar Pesantren Sunan Drajat dan umat Islam pada umumnya.

“Semua ini berkat doa para santri, alumni, dan masyarakat. Saya hanya berusaha menjalankan amanah dakwah, mendidik generasi, dan membangun kemandirian ekonomi pesantren agar umat semakin kuat,” tutur Yai Ghofur.

Lebih jauh kata kyai Ghofur, saat ini ia berikhtiar bersama dengan Perekonomian Sunan Drajat, mendorong lahirnya koperasi desa. Karena melalui koperasi, masyarakat desa bisa mandiri secara ekonomi. 

"Pesantren Sunan Drajat bersama santri dan alumni terus berupaya menjadi pendamping sekaligus penggerak, agar koperasi desa tidak hanya berdiri di atas kertas, tapi benar-benar memberi manfaat bagi warga,” ujar KH. Abdul Ghofur.

Diketahui, KH. Abdul Ghofur selama ini aktif mengembangkan berbagai sektor usaha melalui PPSD, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga perekonomian berbasis koperasi dan UMKM. Model ekonomi pesantren yang di gagas terbukti mampu memberdayakan ribuan santri, alumni, dan masyarakat sekitar.

Dengan penghargaan Bintang Mahaputra Pratama ini, nama KH. Abdul Ghofur semakin tercatat dalam sejarah sebagai ulama yang tidak hanya fokus pada dakwah dan pendidikan, tetapi juga pejuang kemandirian ekonomi umat

Diketahui, tanda kehormatan Bintang Mahaputra diberikan berdasarkan Pasal 28 Ayat (2) UU Nomor 20 Tahun 2009 tentang Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan.

Penghargaan itu diberikan kepada para tokoh yang memenuhi tiga kriteria, yakni berjasa luar biasa di berbagai bidang yang bermanfaat bagi kemajuan, kesejahteraan, dan kemakmuran bangsa dan negara.

Selain itu, pengabdian dan pengorbanannya di bidang sosial, politik, ekonomi, hukum, budaya, ilmu pengetahuan, teknologi dan beberapa bidang lain yang besar manfaat bagi bangsa dan negara, serta darma bakti dan jasanya diakui secara luas di tingkat nasional dan internasional.jir

Berita Terbaru

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

SURABAYA PAGI.com, Sidoarjo - Pembangunan Infrastruktur menjadi salah satu fokus Pemerintah Desa (Pemdes) Jeruklegi, Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo. Secara…

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Komunitas Info Seputar Gempol (ISG) yang berawal dari sebuah group media Sosial. Seiring berjalannya waktu, ISG berkembang menjadi…

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …