Megasurya Mas Berikan Beasiswa untuk 361 Pelajar MI dan SD

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Sidoarjo - Dalam rangka menyambut tahun ajaran baru tahun 2025/2026, PT. Megasurya Mas, memberikan bantuan beasiswa kepada siswa-siswi berprestasi, serta siswa-siswi prasejahtera untuk SDN Tambak Sawah, SDN Tambakrejo, MI Darul Ulum, MI Nurul Ikhlas yang berada di Wilayah Desa Tambak Sawah Kecamatan Waru dan Tambakrejo, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo.

Pemberian beasiswa tersebut dilaksanakan, Selasa (4/11/2025) bertempat di MI Nurul Ikhlas Tambak Sawah, SDN Tambak Sawah, MI Darul Ulum Tambakrejo, SDN Tambakrejo.

Pemberian tersebut diberikan secara simbolis dari perwakilan di masing-masing sekolah.

Para penerima beasiswa nampak senang dan gembira saat namanya dipanggil mendapatkan beasiswa.

CSR dalam bidang pendidikan dengan cara Pemberian Beasiswa ini telah dilakukan oleh PT. Megasurya Mas sejak tahun 1994 sampai dengan sekarang.

Pada tahun 2025 PT. Megasurya Mas memberikan beasiswa kepada siswa-siswi di sekolah antara lain SDN Tambakrejo, SDN Tambak Sawah, MI Darul Ulum Tambakrejo dan MI Nurul Ikhlas Tambak Sawah yang berjumlah 361 siswa.

Selain sekolah tersebut diatas PT. Megasurya Mas juga memberikan Beasiswa kepada siswa-siswi di SDN Bedilan Kabupaten Gresik sejumlah 44 siswa.

“Pemberian beasiswa ini dilakukan sebagai wujud kepedulian PT. Megasurya Mas terhadap warga Desa Tambak Sawah dan Tambakrejo khususnya di bidang pendidikan dengan harapan atas pemberian beasiswa ini bisa mewujudkan anak didik kita lebih termotivasi, lebih bersemangat untuk giat belajar. Sehingga kedepan akan tercipta Sumber Daya Manusia yang bermutu – cerdas – dan kompetitif.” ujar Manager Humas PT. Megasurya Mas Ponco Agung Wibisono, Selasa (4/11/2025).

Program beasiswa ini merupakan salah satu dari berbagai Program Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Megasurya Mas.

Adapun program CSR PT. Megasurya Mas yang lain diantaranya yaitu:
Pemberian dan penyediaan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat sekitar perusahaan dan biaya yang ringan untuk masyarakat umum.
Pembagian hasil produk perusahaan dalam bentuk bingkisan kepada warga di Desa Tambakrejo dan Tambak Sawah pada saat menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Pemberian beasiswa kepada siswa-siswi berprestasi dan prasejahtera di sekolah SDN dan MI yang berada di wilayah Desa Tambakrejo dan Tambak Sawah
Pemberian bantuan untuk sarana dan prasarana kebersihan, fasilitas umum.

Turut serta berperan aktif dalam partisipasi proses pembangunan di wilayah Desa Tambak Sawah dan Tambakrejo termasuk rumah ibadah.

Pemberian bantuan terhadap kegiatan yang berada di lingkungan masyarakat baik yang berupa kegiatan keagamaan maupun kegiatan sosial umum kemasyarakatan Pemberian bantuan dalam bentuk sembako.

“Semoga program CSR PT. Megasurya Mas dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat Desa Tambakrejo dan Tambak Sawah baik sekarang ataupun di masa yang akan datang,” terangnya didampingi stafnya Imsya.

Hal yang sama juga telah disampaikan oleh Nur Machmudi, SH, selaku Kepala Desa Tambakrejo.

“Kami bersyukur dan berterima kasih kepada PT. Megasurya Mas atas wujud nyata kepedulian, sumbangsih serta perhatian yang telah diberikan selama ini sehingga bermanfaat bagi masyarakat kami,” ujar Nur Machmud. Hk

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…