SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Pemerintah Desa (Pemdes) Kedungbocok, Kecamatan Tarik, Sidoarjo terus mendorong pemerataan pembangunan infrastruktur jalan. Baik itu di kawasan permukiman warga maupun lahan pertanian.
Salah satu upaya tersebut direalisasikan melalui rehabilitas jalan paving di Dusun Kedungbocok Lor, tepatnya di RT 03, RW 02 desa setempat.
Proyek rehabilitas jalan persawahan itu dikerjakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Pemdes Kedungbocok. "Untuk volume, lebarnya 2,5 meter, sedangkan panjangnya 200 meter," ujar Sekretaris Desa (Sekdes) Kedungbocok, Endah Sri Wahyuni, saat ditemui Surabaya Pagi diruang kerjanya, Kamis (20/11/2025).
Menurut Sekdes Endah, proyek rehabilitas jalan paving persawahan tersebut sudah menjadi pertimbangan secara matang.
Selain untuk menunjang konektivitas, rehabilitas jalan paving dinilai lebih efisien dan merata dalam pemanfaatan anggaran. “Sudah selesai 100 persen, rehabilitas jalan persawahan itu menggunakan bahan paving,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Kedungbocok, Hajah Khoirun Nisak mengungkapkan, jika jalan yang memadai juga berdampak positif terhadap kelancaran aktivitas warga dan menjadi akses utama menuju lahan persawahan bagi warga petani.
“Jalur tersebut sangat vital bagi petani, apalagi saat musim panen dan distribusi hasil tani,” ungkapnya.
Kades Hajah Khoirun Nisak berharap, rehabilitas jalan persawahan ini juga dapat meningkatkan mobilitas warga, baik untuk transportasi sehari-hari maupun transportasi hasil pertanian.
"Kami mengimbau warga agar ikut menjaga dan mamanfaatkan fasilitas jalan itu sebaik mungkin," pungkasnya. jum
Editor : Desy Ayu