Aurelie Moeremans Pacar Ditahan, Tetap Setia

surabayapagi.com
Sudah sebulan penyanyi Macello Tahitoe alias Ello menjalani proses rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, setelah tertangkap membawa ganja. Sebagai kekasih, artis Aurelie Moeremans tetap mendukung Ello. Artis cantik ini pun terus menunjukkan kesetiaannya. Saat terakhir kali bertemu sebulan lalu, Aurelie Moeremans menyampaikan dukungan pada Ello. "Pas ketemu kemarin, bilang, 'jangan terlalu dipikirin, aku akan terus menunggu kamu'," cerita Aurelie Moeremans ditemui di Kanor Falcon Pictures, Jakarta Selatan, kemarin. Aurelie Moeremans punya banyak alasan untuk tetap menunggu Ello. Di mata Aurelie, Ello adalah sosok pria baik yang selalu bisa membuatnya merasa nyaman. "Dia orang yang baik dan bertanggung jawab," kata Aurelie Moeremans. "Yang paling dikangenin itu lucunya dan kocaknya dia. Dia tuh iseng," imbuhnya. Meski begitu, ia amat rindu dengan pelantun Pergi untuk Kembali tersebut. Baru-baru ini, Aurelie mengunggah foto kebersamaannya dengan Ello saat tengah bermain skateboard di salah satu sudut jalan. Pasangan ini tampak serasi dan begitu menikmati kebersamaan mereka. Tak ada kata yang ditulis Aurelie dalam keterangan fotonya. Hanya emoji hati berwarna biru yang seolah menggambarkan betapa wanita kelahiran Belgia 24 tahun silam itu mencintai Ello dengan segenap hatinya. Ini membuat para netizen ikut terhanyut dalam suasana rindu yang diciptakan Aurelie lewat postingannya. Mereka pun turut mendoakan agar Aurelie tetap kuat menghadapi cobaan cintanya dengan Ello. "Stay strong kak, Gbu," ungkap akun sweetyminniee. "Tetap tersenyum..semangat," kata akun christaniairene menyemangati. n

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru