Kios Tambal Ban Meledak, Bengkel dan Rumah Hangus Terbakar

Reporter : Lestariyono Blitar
Api saat membakar bangunan. SP/Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Minggu (21/9)  sekitar pukul 17.00 warga Desa Wonorejo Kec.Talun Kabupaten Blitar dikejutkan dengan suara letupan hebat dari rumah sekaligus bengkel motor milik Haryanto (46) warga desa Wonorejo Kec.Talun Kabupaten Blitar, karena terbakar hebat. Mendengar suara dan teriakan korban menjadikan warga sekitar melakukan upaya pemadaman api dengan peralatan seadanya, apalagi api sudah membesar di ruang bengkel dan sempat merambat dalam rumahnya.

Kejadian itu hanya hitungan menit, kobaran api membesar, hingga akhirnya menghanguskan seluruh bangunan, atas kejadian itu  Hariyanto mengalami luka bakar serius di kedua tangannya.

Baca juga: Kakek Renta Tabrakkan Diri ke Kereta Api

Peristiwa kebakaran tersebut dibenarkan Kasi Humas Polres Blitar Ipda Putut Siswahyudi, dalan keterangannya, kebakaran berawal saat Hariyanto sedang menambal ban motor dengan cara tradisional menggunakan api langsung untuk menambal ban motor yang bocor.

“Rupanya, tanpa diduga api yang dipakai untuk memanaskan ban menyambar motor yang sedang diperbaiki, dan meledak yang berakibat api membesar,” terang Ipda Putut pada wartawan siang tadi.

Baca juga: Diduga Miliki Masalah Rumah Tangga, Pria di Blitar Gantung Diri

Percikan api kecil itu dengan cepat berubah menjadi ledakan keras, sehingga  kobaran api membesar tak terkendali, karena dalam bengkel  banyak bensin, oli, dan tabung gas yang membuat api semakin membesar.

Warga sekitar yang mendengar suara ledakan langsung berlarian ke lokasi.

Baca juga: Oven Pengering Tusuk Sate Terbakar, Pemilik Oven alami kerugian sekitar puluhan juta Rupiah

Dalam upaya warga untuk meredam amukan api yang melahap bengkel sekaligus rumah dengan peralatan yang ada, tak membuahkan hasil, selang waktu regu Damkar Kabupaten Blitar, tiba di TKP setelah dihubungi warga maupun Polsek Talun,  dengan cepat Pasukan Damkar melakukan pemadaman api, sampai jelang maghrib api baru bisa dijinakkan Pasukan Damkar sekaligus membasahi tempat tempat sekitar rumah dan bengkel, akhirnya bangunan sudah hampir rata dengan tanah.

"Untuk kerugian materiil ditaksir mencapai Rp 125 juta, meliputi rumah, bengkel, alat-alat kerja, dan satu unit motor yang ikut terbakar, untuk korban pemilik rumah dan bengkel dalam perawatan jalan, untuk itu kami berharap agar waspada dan berhati hati dalam kegiatan baik dalam rumah maupun di sekitar rumah, untuk hindari hal hal yang tidak kita perkirakan, juga untuk selalu, di persiapkan alat pemadam api di lingkungan kerja," pungkas Ipda Putut sambil berpesan pada masyarakat. Les

Editor : Moch Ilham

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru