Equatorial Love Digarap di Sumsel

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
SURABAYAPAGI.com - Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel) menjadi pilihan lokasi bagi sutradara film asal Cina Wang Yimin untuk menggarap film Equatorial Love atau Romansa Khatulistiwa. Film bergenre cinta ini akan melibatkan sejumlah aktor Cina dan Indonesia. Direktur Komersial Red and White Nova Tentunata yang perusahaannya menjadi mitra dalam negeri produser film asal China tersebut mengatakan kisah film ini diangkat dari kisah nyata. “Film ini didasari true story tentang adanya hubungan percintaan antara seorang pemuda China dengan perempuan Indonesia. Film ini akan mengeksplorasi keindahan alam Sumatra Selatan, seperti Sungai Musi dengan Jembatan Ampera juga kuliner khas Palembang,” ujar nova saat bertemu Gubernur Sumsel Alex Noerdin di Griya Agung. Nova Tentunata menjelaskan Wang Yimin merupakan sutradara Cina yang sudah banyak meraih prestasi dari sejumlah festival film di dunia. Ia pernah menang pada International Film & Photography Festival (IFPF) 2015 yang diselenggarakan di Indonesia. Pada IFPF 2015 film Offspring of Mount Tianshan karya Wang Yimin menjadi film terbaik. Fim Offspring of Mount Tianshan bercerita tentang pasangan muda Bangsa Uyghur yang harus merawat bapak tua yang terkena Alzheimer setelah anaknya meninggal karena menyelamatkan keluarga dan teman-temannya dari sebuah peristiwa naas. “Untuk film Equatorial Love selain akan diputar di bioskop juga dipersiapkan untuk mengikuti sejumlah film internasional seperti Festival Film Cannes. Film ini akan kita ikutkan di festival film,” kata Nova Tentunata. Sebelum menjalani pengambilan gambar di Palembang, sutradara Wang Yimin akan melakukan casting untuk sejumlah peran. Menurut Nova Tentunata Equatorial Love juga akan melibatkan sejumlah aktor dan artis Indonesia. “Pengambilan gambar di Palembang direncanakan selama dua pekan,” ujarnya. jk
Tag :

Berita Terbaru

Resmi Debut Global, Kia EV2 Diklaim Miliki Jarak Tempuh 448 Km Bergaya Hidup Perkotaan

Resmi Debut Global, Kia EV2 Diklaim Miliki Jarak Tempuh 448 Km Bergaya Hidup Perkotaan

Senin, 12 Jan 2026 14:15 WIB

Senin, 12 Jan 2026 14:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Kia Corporation secara resmi memperkenalkan Kia EV2 dalam ajang Brussels Motor Show 2026 yang kini tengah berlangsung. EV2 hadir…

Tingkatkan Keamanan dan Komunikasi, Polres Blitar Bagikan Sarana Kontak HT di Beberapa Pos Kamling

Tingkatkan Keamanan dan Komunikasi, Polres Blitar Bagikan Sarana Kontak HT di Beberapa Pos Kamling

Senin, 12 Jan 2026 13:32 WIB

Senin, 12 Jan 2026 13:32 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Dalam rangka memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat serta meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Kapolres Blitar…

Lewat Sistem Undian, GR Yaris Edisi Khusus 'Morizo RR' Dijual Secara Terbatas

Lewat Sistem Undian, GR Yaris Edisi Khusus 'Morizo RR' Dijual Secara Terbatas

Senin, 12 Jan 2026 13:28 WIB

Senin, 12 Jan 2026 13:28 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Toyota Gazoo Racing (TGR) bakal menghadirkan model edisi khusus ‘GR Yaris Morizo RR’ secara terbatas yang dikembangkan bersama Cha…

Kapolres Gresik Resmi Berganti, AKBP Ramadhan Nasution Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu

Kapolres Gresik Resmi Berganti, AKBP Ramadhan Nasution Gantikan AKBP Rovan Richard Mahenu

Senin, 12 Jan 2026 12:49 WIB

Senin, 12 Jan 2026 12:49 WIB

SURABAYAPAGI.com, Gresik – Kepolisian Resor Gresik resmi memiliki pimpinan baru. Jabatan Kapolres Gresik kini diemban oleh AKBP Ramadhan Nasution, menggantikan …

Singapura Mulai Tinggalkan Tren Mobil Listrik Gegara Masalah Biaya Baterai

Singapura Mulai Tinggalkan Tren Mobil Listrik Gegara Masalah Biaya Baterai

Senin, 12 Jan 2026 12:46 WIB

Senin, 12 Jan 2026 12:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Berdasarkan Studi Ernst & Young (EY) menunjukkan minat konsumen Singapura untuk membeli kendaraan bermesin pembakaran internal atau…

Perkuat Identitas Daerah, Pemkab Lumajang Angkat Pusaka Lewat Pameran Budaya Tosan Aji Nusantara

Perkuat Identitas Daerah, Pemkab Lumajang Angkat Pusaka Lewat Pameran Budaya Tosan Aji Nusantara

Senin, 12 Jan 2026 12:36 WIB

Senin, 12 Jan 2026 12:36 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lumajang - Dalam rangka menegaskan kebudayaan sebagai bagian integral pembangunan daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang komitmen…