Geger Penemuan Mayat Bayi di Wilayah Pantai Kelurahan Karangsari Tuban

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Evakuasi mayat bayi malang yang ditemukan warga di pantai Kelurahan Karangsari Tuban. SP
Evakuasi mayat bayi malang yang ditemukan warga di pantai Kelurahan Karangsari Tuban. SP

i

SURABAYAPAGI.com. Tuban - Warga Kelurahan Karangsari, Tuban digegerkan dengan penemuan sesosok mayat bayi yang diduga dibuang sesaat setelah dilahirkan, di kawasan pantai setempat. Rabu, (8/6/2020) malam.

Bayi malang tersebut, diketahui berjenis kelamin perempuan dan saat ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa dengan tali pusar masih menempel ditubuhnya.

Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh Nasip (50), warga desa Beji Jenu yang memang malam itu sedang melakukan rutinitasnya yakni mencari ikan.

Nasib bercerita, saat itu ia bersama anaknya sedang menarik jaring ikan ditepi pantai. Awalnya ia dan sang anak tidak mengira jika dilokasi tersebut ada sesosok mayat bayi. Namun, ketika kakinya mendekati tubuh mungil itu, ia baru menyadari jika sesuatu yang sedang ia sorot menggunakan lampu adalah bayi.

"Hampir saja terinjak pak, saat saya sorot ternyata bayi," terangnya kepada surabayapagi.com

Usai tau jika ada mayat bayi disitu, Nasib bersama anaknya lalu memutuskan menghentikan aktifitasnya dan bergegas melaporkan apa yang ditemukanya tersebut di kantor polisi terdekat.

Setelah mendapat laporan, sejurus kemudian Polsek Kota bersana anggota Sat Reskrim Tuban mendatangai TKP (Tempat Kejadian Perkara) sekaligus melakukan identifikasi terhadap mayat bayi malang tersebut serta olah TKP disekitar pantai.

Kapolsek Kota Tuban, AKP M Geng Wahono, saat di TKP, belum bisa memberi keterangan lebih lanjut terkait dari mana bayi ini berasal, sebab masih dilakukan penyelidikan dan pengembngan atas peristiwa tersebut.

"Kita masih melakukan penyelidikan lebih lanjut. Untuk mayat bayi sudah dilakukan evakuasi ke kamar jenazah RSUD Tuban,” kata Kapolsek Kota Tuban AKP M Geng Wahono, saat di TKP.  dsy3

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…