Wabup Jember: Kartu Tani Perlancar Distribusi Pupuk Bersubsidi

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Wakil Bupati Jember Abdul Muqit Arief di sela-sela penyerahan Kartu Tani di Kecamatan Puger. SP/ JT
Wakil Bupati Jember Abdul Muqit Arief di sela-sela penyerahan Kartu Tani di Kecamatan Puger. SP/ JT

i

SURABAYAPAGI.com, Jember - Wakil Bupati Jember Abdul Muqit Arief menyebut, kebijakan Pemkab Jember menghadirkan Kartu Tani di tengah sulitnya ketersediaan pupuk bersubsidi sangat membantu.

Abdul Muqit menyoroti kelangkaan pupuk bersubsidi akibat praktik tidak terpuji oknum-oknum terhadap pendistribusian pupuk bersubsidi yang akibatnya menyengsarakan para petani. "Para oknum itu membeli pupuk sekian ratus ton, lalu mengambil keuntungan dengan menjual pupuk tersebut kepada orang lain. Alhasil, petani tidak mendapatkan jatah pupuk," ungkapnya.

Pengadaan puluhan ribu Kartu Tani itu diyakini bisa memperlancar pendistribusian pupuk bersubsidi di Kabupaten Jember. "Melalui Kartu Tani, Pemkab Jember berharap ada perubahan yang lebih baik," ujarnya, saat membagikan Kartu Tani di Kecamatan Puger.

Dengan adanya Kartu Tani, Abdul Muqit berpesan agar petani bisa memanfaatkan 'kartu sakti' tersebut sebaik-baiknya. Selain untuk membeli pupuk bersubsidi, Kartu Tani juga bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan kredit usaha rakyat atau KUR. "Jika sudah membeli pupuk bersubsidi, gunakan pupuknya dengan baik jangan sampai diperjualbelikan," tandasnya.

Abdul Muqit mengimbau agar para petani yang belum mendapatkan Kartu Tani segera mendaftarkan diri melalui kecamatan, kelompok tani, atau gabungan kelompok tani (gapoktan). "Dengan begitu, semua petani bisa memilik Kartu Tani dan menikmati manfaatnya sama-sama," ujarnya. Dsy12

 

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…