SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Bantuan untuk menangani covid-19 masih terus berdatangan. Kali ini, sekolah interkultural dan pionir STEAM, Sampoerna Academy Surabaya mendonasikan 1000 Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Kota Surabaya. Bantuan ini diberikan oleh Kepala Sekolah Sampoerna Academy Surabaya John Murphy dan diterima langsung oleh Walikota Surabaya Eri Cahyadi.
Baca Juga: Minimalisir Kecelakaan Siswa, Pemkot Surabaya Optimalkan Layanan Bus Sekolah
Di kesempatan tersebut, Walikota Eri Cahyadi mengungkapkan apresiasinya kepada seluruh pihak yang memberikan bantuan melalui Pemkot Surabaya dan memastikan bantuan yang diberikan sangat bermanfaat dan akan segera didistribusikan ke para tenaga kesehatan yang merupakan garda terdepan melawan penyebaran virus ini. Beliau juga menyampaikan program donasi ini semakin menunjukkan nilai gotong royong masyarakat Surabaya yang terus bersatu mengatasi Covid-19.
Baca Juga: Dongkrak Ekonomi dan Pariwisata Lokal, Pemkot Surabaya Kembangkan 44 Kampung Tematik
Program bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dari seluruh civitas Sampoerna Academy untuk melindungi tenaga medis di rumah sakit rujukan di wilayah Surabaya dalam menangani pasien Covid-19. Berkaitan dengan pencegahan penyebaran virus Covid-19, Sampoerna Academy juga telah mengaplikasikan berbagai hal strategis untuk memastikan seluruh protokol kesehatan dan kebersihan memenuhi standarisasi internasional dan nasional di setiap lokasi kampus, termasuk di Sampoerna Academy Surabaya. Sebagai satu-satunya sekolah di Indonesia yang bermitra dengan perusahaan inspeksi, verifikasi, pengujian, dan sertifikasi terkemuka di dunia SGS (Société Générale de Surveillance) serta pengaplikasian teknologi UWB, Sampoerna Academy menunjukkan komitmennya untuk terus menghadirkan pendidikan berstandar internasional dalam lingkungan pembelajaran yang inovatif, sehat, dan aman.
John Murphy selaku Kepala Sekolah Sampoerna Academy Surabaya mengungkapkan, ”Harapan kami, bantuan ini dapat mempercepat pengendalian penyebaran virus Covid-19 di daerah Jawa Timur, khususnya di kota Surabaya. Semoga bantuan ini akan membangkitkan kembali nilai gotong royong dan kerjasama di seluruh kalangan masyarakat, serta menyebarkan semangat Indonesia tangguh dalam mengatasi situasi pandemi ini,” tutupnya.
Baca Juga: Sudah Musim Hujan, Pembangunan Box Culvert Belum Tuntas
Editor : Moch Ilham