Jalan Sehat dan Bazar Sembako Murah Semarakkan Hari Korpri Ke-51

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto - Sejumlah kegiatan digelar Pemerintah Kota Mojokerto dalam peringatan HUT ke-51 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) tahun 2022. Salah satunya "Mlaku Bareng Ning Ita, Blonjo Pasar Murah", Jumat (18/11).

Jalan sehat yang diikuti ratusan warga ini diberangkatkan Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari dari depan Kantor Pemerintah Kota Mojokerto, Jl. Gajah Mada No.145, dan berakhir di Rest Area Gunung Gedangan.

"Ini merupakan bagian dari rangkaian HUT KORPRI ke-51 di Kota Mojokerto. Hari ini diselenggarakan kegiatan jalan sehat Mlaku Bareng Ning Ita yang finish nya di Rest Area Gunung Gedangan," ujar Ning Ita sapaan akrab wali kota.

Pada garis finish, warga disuguhkan puluhan stan UMKM, bazar sembako murah yang bisa dinikmati seluruh warga Kota Mojokerto, hingga panggung hiburan yang menampilkan Persatuan Artis Musik Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) Kota Mojokerto.

"Berbagai jenis kuliner Kota Mojokerto bisa dinikmati di Rest Area Gunung Gedangan, sekaligus di tempat ini kami sediakan bazar sembako murah, dan itu ternyata yang banyak diminati. Sembari kegiatan jalan sehat sembari berbelanja di bazar murah tersebut," terangnya.

Selain itu, adanya panggung hiburan yang diisi oleh penampilan artis-artis PAMMI Kota Mojokerto, menjadi peluang bagi pelaku seni Kota Mojokerto untuk bisa eksis kembali pasca fakum akibat pandemi covid-19.

"Adanya panggung hiburan ini juga sekaligus memberikan ruang, panggung bagi pelaku seni Kota Mojokerto untuk bisa mendapatkan penghasilan setelah sempat dalam waktu dua tahun harus fakum karena tidak bisa menyelenggarakan panggung-panggung hiburan seperti sebelumnya," pungkasnya.

Pada kesempatan ini, Ning Ita juga meresmikan masjid Al-Huda yang ada di Rest Area Gunung Gedangan.

Sebagai informasi, peringatan HUT ke-51 KORPRI di Kota Mojokerto menjadi satu rangkaian dengan peringatan empat tahun Ning Ita Mengabdi yang jatuh pada tanggal 10 Desember mendatang.

"Rangkaian HUT KORPRI ini kita laksanakan selama dua puluh hari, yang kita awali mulai tanggal 10 November-29 November dengan berbagai macam kegiatan. Mulai dari ziarah ke makam pahlawan, jalan sehat, bhakti sosial, pasar murah, hingga lomba-lomba," ungkap Sekretaris Daerah Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo. Dwi

Berita Terbaru

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

SURABAYA PAGI.com, Sidoarjo - Pembangunan Infrastruktur menjadi salah satu fokus Pemerintah Desa (Pemdes) Jeruklegi, Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo. Secara…

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Komunitas Info Seputar Gempol (ISG) yang berawal dari sebuah group media Sosial. Seiring berjalannya waktu, ISG berkembang menjadi…

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …