Erick Thohir Minta Perubahan Harga Pertamax Diumumkan Tiap Pekan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 02 Jan 2023 14:38 WIB

Erick Thohir Minta Perubahan Harga Pertamax Diumumkan Tiap Pekan

i

Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: Kementerian BUMN.

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengusulkan harga bahan bakar minyak nonsubsidi jenis Pertamax bisa diumumkan setiap pekan. Menurutnya, hal ini karena harga BBM RON 92 tersebut mengikuti harga pasar.

"Ini yang kenapa konsultasi dulu agar harga Pertamax di Indonesia bisa diumumkan setiap minggu supaya sesuai dengan harga pasar,” kata Erick di Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (2/1/2023).

Baca Juga: Sri Mulyani-Erick Thohir Bahas Kinerja dan Transformasi BUMN

Erick ingin memastikan aturan baru ini dapat terlaksana sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Kalau setiap minggu kan enak, oh minggu depan kira-kira harga (Pertamax) sekian karena BBM dunia harganya sekian, itu ceritanya kenapa ditunda karena mau memastikan tidak melanggar, karena nanti disangka Menteri BUMN main tabrak-tabrak aja, tidak, saya disiplin, ada payung hukumnya," ujarnya.

Adapun aturan yang berlaku saat ini adalah pengumuman BBM dilakukan setiap bulannya. Padahal, BBM Pertamax bukan jenis BBM subsidi, sebab harganya sesuai dengan keekonomian.

Baca Juga: Dukung Sinergi Kementerian BUMN dan TNI, PLN Maksimalkan Sumber Daya Hingga Pengamanan Aset

"Masalah BBM itu ada aturan kementerian bahwa pengumuman harga sebulan sekali. Tapi kalau dilihat Pertamax itu tidak masuk dalam kategori subsidi. Artinya, harga keekonomian," jelasnya.

Menurutnya, selama ini pemerintah sudah sangat baik karena mau membantu agar harga Pertamax yang merupakan BBM nonsubsidi namun tetap terjaga di pasaran.

Namun, di sisi lain, ia menyebut pemerintah juga secara keuangan tidak mau terlalu terbebani oleh harga minyak dunia yang kondisinya naik-turun.

Baca Juga: Dirut PLN Raih Best CEO of Communications, PLN Jadi Best of The Best Communications

Maka dari itu, Erick mengaku tengah melakukan konsultasi terlebih dahulu agar nantinya harga Pertamax dapat diumumkan lebih cepat. Dengan demikian, masyarakat akan mendapatkan kepastian lebih cepat dan juga lebih sering terkait perubahan harga Pertamax.

“Jangan kita terjebak di birokrasi, harga bensin turun, aturan belum keluar," tandasnya. jk

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU