6000 Ton Beras Impor Asal Thailand Tiba di Banyuwangi

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Gudang Bulog Banyuwangi. Foto: Pemkab Banyuwangi.
Gudang Bulog Banyuwangi. Foto: Pemkab Banyuwangi.

i

SURABAYAPAGI.COM, Banyuwangi - Sebanyak 6.194 ton beras impor asal Thailand kembali tiba Pelabuhan Tanjungwangi Banyuwangi, Jawa Timur. Beras impor ini merupakan bagian dari cadangan pangan nasional yang disimpan di gudang Bulog.

Kepala Bulog Banyuwangi Harisun mengatakan, sebanyak 4.200 ton beras impor dari Vietnam tiba di Pelabuhan Tanjungwangi pada awal Juni 2023. Saat ini, giliran beras impor dari Thailand dengan jumlah yang lebih banyak berlabuh di pelabuhan yang sama. Adapun proses bongkar muat diprakirakan berlangsung selama 8 hari.

"Total untuk yang kloter kedua ini sebanyak 6.194 ton. Beras itu tiba pada Sabtu (24/6/2023)," kata Harisun, Jum’at (30/6/2023)

Dari total 6.194 ton tersebut, sebanyak 2.000 ton beras di antaranya akan dikirim ke Pulau Bali. Sementara sisanya sebagian sudah didistribusikan untuk program pasar murah. Sedangkan untuk sisanya akan ditampung di gudang bulog di Ketapang Banyuwangi.

"Sementara perintah dari pusat, 2.000 ton akan dikirim ke Bali. Nanti kalau ada perintah lagi, akan kami laksanakan," ujarnya.

Proses pengiriman beras ke Bali akan dilakukan setelah bongkar muat rampung. Hal itu untuk meminimalisir adanya kemoloran proses bongkar muat.

Dengan adanya tambahan 6.194 ton beras impor, stok cadangan pemerintah yang tersimpan di gudang beras Banyuwangi berjumlah lebih dari 8 ribu ton.

"Itu stok sementara yang dikuasai. Kalau ada perintah untuk mengeluarkan, kami keluarkan juga," ucapnya.

Setiap bulannya, pemerintah menugaskan kepada Bulog Banyuwangi untuk menyediakan sebanyak 1.263 ton beras. Sebagian persediaan diserap dari beras lokal.

"Jadi kemarin kita sudah mendistribusikan bantuan pangan untuk alokasi Maret April Mei itu, dan itu sejumlah 1.263 kali tiga dan itu hampir sejumlah 3.700 ton. Itu menggunakan beras pengadaan lokal Banyuwangi. Jadi tidak ada beras LN yang dipergunakan meskipun diperbolehkan secara regulasi," terangnya.

Harisun memperkirakan akan ada 3 kapal lagi yang kembali masuk ke Banyuwangi membawa cadangan beras impor.

"Ini rencana kalau tidak salah ada tiga kapal lagi di belakang tahun ini kalau tidak salah," tutupnya.

Sebagai informasi, Presiden Jokowi memberi penugasan kepada Perum Bulog untuk melakukan importasi beras sebanyak 2.000.000 ton sebagai cadangan pangan tahun 2023. bny

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…