Ratusan Atlet Ikuti Kejurnas Tenis Banyuwangi Open Yunior 2023

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 21 Jul 2023 13:55 WIB

Ratusan Atlet Ikuti Kejurnas Tenis Banyuwangi Open Yunior 2023

i

Ratusan atlet peserta kejurnas tenis Banyuwangi Open Yunior 2023. Foto: Pemkab Banyuwangi.

SURABAYAPAGI.COM, Banyuwangi – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi menyelenggarakan kejuaraan nasional (Kejurnas) tenis bertajuk “Banyuwangi Open Yunior (BOY) 2023” yang digelar di Lapangan Tenis Indoor GOR Tawangalun, Kabupaten Banyuwangi pada 18-23 Juli 2023.

Sekitar 170 dari 30 provinsi se-Indonesia mengikuti turnamen yang diakui oleh Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pelti) tersebut. Ratusan atlet tersebut berasal dari provinsi Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali, hingga Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Baca Juga: Bupati Banyuwangi Sidak MPP Pasca Libur Lebaran

“Selamat datang para atlet di Banyuwangi. Selamat bertanding, jaga kesehatan dan tetap junjung tinggi sportivitas,” kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, Rabu (19/7/2023).

Ipuk mengatakan bahwa ajang ini merupakan bentuk upaya promosi kesehatan sekaligus strategi untuk menggerakkan perekonomian daerah. Ia menyebut, event olahraga ini mampu mendatangkan banyak orang ke Banyuwangi.

"Seperti kejurnas tenis ini yang tentunya mendatangkan ratusan orang dari berbagai daerah ke Banyuwangi. Selain atlet, ada juga keluarga, pelatih, maupun pendamping lainnya yang turut hadir. Inilah alasan mengapa Banyuwangi banyak menggelar ajang olahraga," kata Ipuk.

Selain atlet, ada juga keluarga, pelatih, maupun pendamping lainnya yang turut hadir. Inilah alasan mengapa Banyuwangi banyak menggelar ajang olahraga.

Baca Juga: Basarnas-Pemkab Banyuwangi Kolaborasi Pantau Arus Balik

“Tentu saja Banyuwangi Open Yunior akan berimbas pada peningkatan kesejahteraan pelaku ekonomi di Banyuwangi. Mulai hotel, homestay, restoran, pelaku UMKM hingga pengelola destinasi semuanya laris,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Banyuwangi, Aziz Hamidi menyampaikan bahwa turnamen ini mempertandingkan kategori kelompok umur (KU) 10, 12, 14, dan 16 tunggal putra/putri serta ganda. Selain itu, juga melombakan kategori KU senior.

Aziz menuturkan bahwa pemenang pada turnamen ini akan mendapatkan poin dari Pelti yang nantinya bisa digunakan untuk mengikuti turnamen yang lebih tinggi.

Baca Juga: Bupati Banyuwangi Luncurkan Program Pengentasan Kemiskinan

Pada turnamen kali ini, lanjut Aziz, Banyuwangi menurunkan sebanyak 20 atlet tenis pada KU 10, 16, dan senior. Ia mengaku optimistis delegasi Banyuwangi bisa menjadi juara.

"Ajang ini juga sebagai upaya pembinaan atlet muda Banyuwangi untuk mencetak atlet profesional, serta menjaring bibit-bibit atlet potensial yang siap berlaga di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim 2023," tutupnya. bny

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU