Jatim Pasang Target 19 Medali Emas di Ajang Peparpenas X

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 28 Jul 2023 13:03 WIB

Jatim Pasang Target 19 Medali Emas di Ajang Peparpenas X

i

Kadispora Jatim Ali Kuncoro (kanan) saat bersama Menpora Ario Bimo Nandito Ariotedjo. Foto: Kemenpora.

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Kontingen Jawa Timur (Jatim) mengirimkan sebanyak 20 atlet dalam ajang Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) X yang digelar di Palembang, Sumatera Selatan pada 28 Juli hingga 8 Agustus 2023.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jatim Ali Kuncoro menargetkan atlet Jatim mampu memboyong 19 medali emas dalam ajang tersebut. Ia meyakini wakil Jatim bisa memperoleh hasil baik dalam gelaran dua tahunan tersebut. 

Baca Juga: Pokja Wanipora Jatim Tekad Cetak Prestasi Voli dan Lomba Olahraga Masyarakat

“Target kami meraih 19 emas. Target ini tidak terlalu tinggi, tapi saya yakin dengan atlet yang berangkat bisa memperoleh hasil maksimal di Palembang,” kata Ali, Kamis (27/7/2023).

Secara keseluruhan, kontingen Peparpenas Jatim berisikan 37 orang yang terdiri dari 20 atlet, 12 pelatih dan 5 offisial. Mereka diberangkatkan pada Jum’at (28/7/2023).

“Ini setelah dilakukan pemusatan latihan untuk atlet paralimpik yang akan bertanding," tuturnya.

Baca Juga: 10 Karya Sayembara Logo Porprov Masuk Tahap Presentasi

Adapun Peparpenas X akan mempertandingkan 6 cabang olahraga (cabor) seperti renang, atletik, bulutangkis, catur, tenis meja, dan bochia.

"Namun Jatim hanya ikut di lima cabor, karena cabor bochia kami belum memiliki olahraga tersebut," ujarnya.

Baca Juga: Kontingen Jatim Sementara Raih 5 Emas di Pornas XVI Korpri 2023

Dengan keikutsertaan atlet paralimpik pelajar Jatim, Ali berharap semua atlet yang mengikuti ajang tersebut memperoleh hasil maksimal.

“Yang pasti semua atlet paralimpik bisa bermain lepas dan santai. Kami optimis meraih hasil baik dalam even ini,” tutupnya. sb

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU