Peringati HUT RI ke-78, Dusun Dukuhsari Selatan Gelar Tasyakuran dan Doa Bersama

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 17 Agu 2023 09:10 WIB

Peringati HUT RI ke-78, Dusun Dukuhsari Selatan Gelar Tasyakuran dan Doa Bersama

i

Warga Dusun Dukuhsari selatan sedang tasyakuran. SP/ Hikmah

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Warga Dusun Dukuhsari Selatan yaitu RT 09 dan RT 10 RW 02, Desa Dukuhsari, Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo menyelenggarakan acara malam tasyakuran dan doa bersama untuk memperingati HUT RI ke -78 tahun 2023, sebagai wujud rasa syukur bersama atas kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pejuang dan pendiri bangsa Indonesia.

Acara tersebut diselenggarakan pada rabu malam (16/08/2023) bertempat di balai RW 02 ba'da Sholat Isya'. Penanggung jawab kegiatan tasyakuran dan doa bersama adalah Pamong Dusun Dukuhsari selatan Sukari, dibantu ketua RT 10 Nyoto Susilo serta RT 09 yang selalu guyub, rukun dalam segala kegiatan apapun bersama warganya.

Baca Juga: KSAD dan Ketua Umum Persit Rasakan Kelezatan Kopi Babinsa, Produk Unggulan Kodim 0816 Sidoarjo

Sejak rabu pagi (16/08/2023), perkumpulan tahlil ibu-ibu membaca al-Qur'an (khotmil qur'an) di balai RW 02 dipimpin Ny Nurasis Asrori. Sebagai wujud rasa syukur demi suksesnya acara tasyakuran serta doa bersama.

Seluruh warga RT 09 dan RT 10 pun ikut berpartisipasi menyumbang minimal 2 wadah  asahan yang dikumpulkan depan balai RW 02 untuk bari'an, panitia juga menyediakan satu tumpeng besar nasi gurih atau kuning lengkap dengan aneka lauknya.

Baca Juga: Kenal Lingkungan dan Budaya dengan Outdoor Learning

Acara rutin di bulan Agustus setiap tahunnya selalu menjadi bulan yang meriah di Indonesia karena seluruh warga di berbagai penjuru Indonesia sangat antusias untuk menyambut hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia. 

Bukan saja hanya menghias dan mendekorasi kampung, jalan dan tempat tinggal dengan memasang berbagai pernak-pernik dan atribut khas 17-an, tapi pada malam 17-an tersebut, tradisi yang digelar warga dusun Dukuhsari selatan dalam menyambut HUT RI ke-78 tahun 2023 adalah tradisi tasyakuran, tahlil, doa bersama sekaligus bari'an dengan tujuan untuk mensyukuri nikmat Allah SWT atas kemerdekaan yang ke-78 dengan harapan.

Baca Juga: Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Pemdes Kedung Wonokerto Bangun Poskesdes

Selama kegiatan berlangsung, seluruh warga mengisinya dengan hal yang positif, selalu rukun, tetap menjalin silaturahmi antar sesama warga dusun Dukuhsari dan sekitarnya. 

Acara dipandu oleh ketua takmir Masjid An-Nur Muh.Muta Ali  S.Hut, seluruh warga Dusun Dukuhsari selatan ambil bagian dalam acara tersebut baik anak anak, ibu ibu, bapak bapak serta para remaja duduk dengan tertib memenuhi ruang balai RW 02 maupun jalan  yang ditutup sementara sambil membaca tahlil bersama yang dipimpin oleh ustadz Mistari ditutup dengan doa. Hik/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU