Prabowo akan Bentuk Kemenko Baru Urus Makan Siang

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 21 Feb 2024 20:14 WIB

Prabowo akan Bentuk Kemenko Baru Urus Makan Siang

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Rencananya, pemerintahan dibawah kepemimpinan Prabowo, akan membentuk kementerian koordinator (kemenko) baru. Ini demi menjalankan program makan siang dan susu gratis.

Wakil Ketua Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Budiman Sudjatmiko mengatakan rencana pembentukan kemenko baru ini dikarenakan janji kampanye Prabowo-Gibran tersebut butuh pendekatan khusus.

Baca Juga: Meski Belum Dilantik, Prabowo Mulai Bicara Kekuasaan

Budiman menegaskan makan bagi-bagi makan siang dan susu gratis harus segera dilaksanakan usai pasangan calon nomor urut 2 itu sah ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024 nanti.

"Karena urgensi program dan ini merupakan bagian dari program terbaik hasil cepat yang telah disampaikan oleh Prabowo-Gibran, sehingga memerlukan pendekatan khusus agar segera terlaksana. Maka, tidak tertutup kemungkinan dibentuk kemenko khusus untuk program ini," ucap Budiman, Rabu (21/2/2024).

Baca Juga: Andika Perkasa: Komunikasi Prabowo Positif

Meski begitu, Budiman menegaskan rencana ini masih dalam bentuk pembahasan.

Dirumuskan Lebih Lanjut Menurutnya, pembentukan kemenko baru demi berjalannya program ini akan terus dirumuskan lebih lanjut.

Baca Juga: Pemerintahan Prabowo Diminta Ratakan Alkes ke Daerah-daerah

Terlepas dari rencana itu, ia merinci bakal ada 5 kementerian yang terlibat langsung dalam program makan siang dan susu gratis ini. Mulai dari Kementerian Pertanian, Kementerian Desa, Kementerian UKM dan Koperasi, Kementerian Kesehatan, dan Kementerian Pendidikan. n erc/rmc

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU