Pj Gubernur Adhy Karyono Beber 15 Kabupaten Miskin di Jawa Timur

author Riko Abdiono

- Pewarta

Senin, 22 Apr 2024 19:43 WIB

Pj Gubernur Adhy Karyono Beber 15 Kabupaten Miskin di Jawa Timur

i

Rapat Paripurna dengan agenda Jawaban Gubernur Jatim terhadap Pansus LKPj TA 2023, di Surabaya, Senin 22/4/2023. SP/

SURABAYAPAGI, Surabaya -Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Provinsi Jawa Timur bersama dengan Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) mengungkapkan 15 daerah miskin di Jawa Timur. Mereka telah  merumuskan peta kantong kemiskinan di Jawa Timur berdasarkan skoring persentase penduduk miskin dan jumlah penduduk miskin. 

Hal tersebut disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Jatim Adhy Karyono dalam rapat paripurna dengan agenda Jawaban Gubernur atas Pandangan Umum Fraksi terhadap LKPJ Gubernur akhir tahun anggaran 2023, Senin (22/4).

Baca Juga: Peringkat ke-4 Piala Asia U-23, Pj Gubernur Adhy Bangga Semangat Skuad Timnas Garuda Muda Indonesia

Lima belas daerah itu antara lain Kabupaten Sampang, Bangkalan, Sumenep, Kab Probolinggo, Kab Tuban, Kab Pamekasan, Bondowoso, Lamongan, Bojonegoro, Situbondo, Kab Kediri, Kab Malang, Jember, Lumajang  dan Kabupaaten Pasuruan.

Tiga tertinggi dengan penduduk miskin ada di Madura. Yakni Kabupaten Sampang dengan jumlah penduduk miskin 221.710 jiwa (21,76%), Kabupaten Bangkalan dengan jumlah penduduk miskin 196.660 jiwa (19,35%) dan Kabupaten Sumenep dengan jumlah penduduk miskin 206.100 jiwa (18,70%). 

"Memang di Madura ini itu masuk dalam prosentase diatas 13 persen. Sebetulnya program-program ini sudah banyak, tetapi untuk bisa sinkron dan terintegrasi di pulau itu (Madura, red), ini yang kurang," ungkapnya. 

Disamping itu, kata Adhy, belum sinerginya program bantuan dari tingkat pusat, Provinsi hingga Kabupaten menjadi penyebab utama penduduk madura miskin. "Tidak bisa sendiri-sendiri, harus saling mengisi, saling menutup dan basisnya adalah keluarga," terangnya. 

"Kita ketahui keluarga yang tidak sejahtera seperti apa kebutuhannya. Kebutuhan dasarnya, kebutuhan rumahnya hingga pemberdayaan ekonominya," tambahnya.

Ditanya faktornya apa yang menjadi Madura masih banyak kantong kemiskinan, Adhy menjelaskan bahwa kemiskinan ini sebetulnya yang pertama adalah sumber daya alamnya. Kedua, yaitu sumber daya manusia. 

"Tetapi yang paling penting lagi adalah sinerginya program, satu data yang kuat yang tepat sasaran memberikan program bantuan itu," katanya.

Apakah program itu tidak tepat sasaran, Adhy pun mengakui program pengentasan kemiskinan belum sempurna, baik itu program kesehatan, pendidikan, lingkungan dan pemberdayaan ekonomi. "Dan tentu PAD-nya ketiga Kabupaten tersebut juga terbatas," terangnya. rko

Daftar Daerah di Jawa Timur dengan Penduduk Miskin terbanyak : 

1. Kabupaten Sampang dengan jumlah penduduk miskin 221.710 jiwa (21,76%)

 

2. Kabupaten Bangkalan dengan jumlah penduduk miskin 196.660 jiwa (19,35%)

 

3. Kabupaten Sumenep dengan jumlah penduduk miskin 206.100 jiwa (18,70%)

 

4. Kabupaten Probolinggo dengan jumlah penduduk miskin 205.020 jiwa (17,19%)

 

5. Kabupaten Tuban dengan jumlah penduduk miskin 177.250 jiwa (14,91%)

Baca Juga: Pj Gubernur Adhy: Penerapan Merdeka Belajar Buahkan Prestasi Siswa Jatim yang Gemilang

 

6. Kabupaten Pamekasan dengan jumlah penduduk miskin 126.430 jiwa (13,85%)

 

7. Kabupaten Bondowoso dengan jumlah penduduk miskin 105.130 jiwa (13,34%)

 

8. Kabupaten Lamongan dengan jumlah penduduk miskin 149.940 jiwa (12,42%)

 

9. Kabupaten Bojonegoro dengan jumlah penduduk miskin 153.250 jiwa (12,18%)

 

10. Kabupaten Situbondo dengan jumlah penduduk miskin 82.620 jiwa (11,90%)

Baca Juga: Pj Gubernur Adhy Potong Tumpeng dengan Puluhan Ribu Buruh & Komitmen Teruskan Usulan ke Pemerintah

 

11. Kabupaten Kediri dengan jumlah penduduk miskin 171.180 jiwa (10,72%)

 

12. Kabupaten Malang dengan jumlah penduduk miskin 251.360 jiwa (9,45%)

 

13. Kabupaten Jember dengan jumlah penduduk miskin 236.460 jiwa (9,51%)

 

14. Kabupaten Lumajang dengan jumlah penduduk miskin 93.820 jiwa (8,93%)

 

15. Kabupaten Pasuruan dengan jumlah penduduk miskin 154.090 jiwa (9,24%)

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU