Aktor-Aktivis Gerindra, Ditunjuk Jadi Komisaris BUMN

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Fauzi Baadila bersama Prabowo Subianto, saat menjadi koordinator penggalang pendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Fauzi Baadila bersama Prabowo Subianto, saat menjadi koordinator penggalang pendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

i

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Aktor Fauzi Baadilla, ditunjuk oleh Menteri BUMN Erick Thohir sebagai komisaris baru di PT Pos Indonesia (Persero).

Ia menjadi pemeran Damar dalam film Mengejar Matahari . Film ini telah melambungkan nama Fauzi Baadila di belantika hiburan Indonesia. Ia bahkan didapuk sebagai Most Favourite Actor oleh MTV Indonesia Movie Awards 2004 dan Aktor Pembantu Terpuji Festival Film Bandung 2005.

Perubahan susunan pengurus pada Pos Indonesia ini dibenarkan oleh Corporate Secretary Pos Indonesia Tata Sugiarta, Jumat kemarin.

Sampai Jumat (19/7/2024) nama Fauzi Baadilla, belum masuk di laman perusahaan. Di laman perusahaan saat ini masih terdapat empat komisaris yakni Rhenald Kasali sebagai Komisaris Utama. Kemudian Gunawan Hutagalung, I Gde Made Kartikajaya, dan Robben Rico sebagai komisaris.

Selain aktor, Fauzi juga aktif di bidang politik. Fauzi ditunjuk oleh Partai Gerindra sebagai Koordinator Penggalang Pendukung Prabowo Subianto untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024 yang lalu. Sementara, aktivis 98 Haris Rusly Moti dipercaya sebagai Wakil Koordinator Relawan dari unsur non partai politik.

"Gerindra resmi menunjuk Fauzi Baadila Sebagai koordinator dan Haris Moty sebagai wakil koordinator relawan resmi yang akan menggalang pendukung Prabowo Presiden 2024 dari unsur non parpol," kata Ketua Bappilu Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dalam keterangannya.

Fauzi Baadilla lahir di Kairo, Mesir pada 25 September 1979 dari pasangan Hoesni Oemar Baadilla dan Enid Rachima. Pria yang akrab disapa Oji ini mengawali kariernya sebagai model iklan dan video klip di antaranya, Menanti Sebuah Jawaban milik band Padi dan Arti Cinta milik penyanyi Ari Lasso. n jk, rmc

Berita Terbaru

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

SURABAYA PAGI.com, Sidoarjo - Pembangunan Infrastruktur menjadi salah satu fokus Pemerintah Desa (Pemdes) Jeruklegi, Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo. Secara…

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Komunitas Info Seputar Gempol (ISG) yang berawal dari sebuah group media Sosial. Seiring berjalannya waktu, ISG berkembang menjadi…

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …