Royal Enfield Kenalkan Motor Kustomisasi ‘Phoenix’ Berkonsep Bagger

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 07 Okt 2024 11:48 WIB

Royal Enfield Kenalkan Motor Kustomisasi ‘Phoenix’ Berkonsep Bagger

i

Royal Enfield memperkenalkan Phoenix – sepeda motor kustomisasi pertama yang dibangun bersama AMS Garage. SP/ JKT

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Royal Enfield memperkenalkan Phoenix – sepeda motor kustomisasi pertama yang dibangun bersama AMS Garage pada Kustomfest 2024 yang terinspirasi oleh Traditional Bagger.

Sedangkan nama Phoenix diambil dari sebuah legenda mitologi Yunani kuno yang melambangkan kebangkitan dan pembaruan kehidupan, yang didesain sebagai sepeda motor kustomisasi unik berbasis Royal Enfield Super Meteor 650. 

Baca Juga: Mazda Skyactiv-Z Bakal Gantikan Teknologi Skyactiv-G dan Skyactiv-X

“Keterlibatan jangka panjang kami dengan Kustomfest merupakan bagian dari program Royal Enfield untuk mendukung para builder Indonesia, yang mampu menginspirasi para builder dan komunitas dalam mengeksplorasi kreativitas mereka, serta menginspirasi para builder lokal dan penggemar roda dua lainnya,” ujar Head - Custom & Motorsport at Royal Enfield Adrian Sellers, Senin (07/10/2024).

Kpu jatim dalam

Baca Juga: Pemesanan GWM Haval H6 HEV di Malaysia Tembus 1.500 Unit Lebih

Untuk bagian suspensi depan, digunakan tipe girder yang sepenuhnya dibuat secara khusus, dengan suspensi udara yang terintegrasi untuk menjaga konsep Bagger yang tetap panjang dan rendah. Sedangkan untuk bagian rangka, dibuat dari tipe hardtail dengan detail gaya chopper untuk memperkuat kesan tradisional.

Bagian-bagian teknis ini dikemas dengan gaya khas AMS Garage, dengan bodi aluminium yang dikerjakan secara manual dan terpasang dari bagian tangki hingga ke bagian kantong yang terintegrasi dan spakbor belakang.

Baca Juga: Suzuki Kenalkan Sedan Kompak Irit BBM ‘Dzire’ Generasi Terbaru

Selain menghadirkan hasil kustom terbaru, Royal Enfield juga menampilkan banyak hasil kustom pada berbagai macam sepeda motor Royal Enfield, seperti Shotgun oleh Thrive, Classic 500 Bobber oleh Smoked Garage, Trackmaster and Elenor Tracker oleh Frontwheels Garage. Untuk hasil karya-karya ini diharapkan dapat menjadi inspirasi dan mampu mewujudkan impian banyak penggemar kustomisasi di ajang Kustomfest 2024. jk-03/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU