SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Merek kendaraan ternama Morris Garages (MG) meluncurkan model roadster listrik Cyberster Juli lalu, yang diklaim mendapat sambutan hangat dari konsumen. Pasalnya, di debut pertamanya bahkan sudah ada Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) 40-50 unit.
"Saat kita launching di GIIAS lalu sampai saat ini sudah ada 40-50 SPK," jelas CEO MG Motor Indonesia He Guowei, Kamis (24/10/2024).
Baca Juga: Berdesain Futuristik, Produksi Xiaomi Tembus 100 Ribu Mobil Listrik Dalam 230 Hari
Lebih lanjut, terkait pemesanan dan pengiriman model terbaru MG tersebut, pihaknya memastikan tak lama lagi karena batch pertama yang diimpor itu sudah datang.
"Dalam waktu dekat, kira-kira sebulan ke depan kita kasih ke konsumen pertama," tambahnya.
Namun, lanjut He Guowei, saat ini model tersebut sedang kekurang stok, alhasil untuk membawa model tersebut ke banyak dealer maupun pameran masih tergolong sulit.
Baca Juga: Berdesain Futuristik, Produksi Xiaomi Tembus 100 Ribu Mobil Listrik Dalam 230 Hari
"Sekarang stok lagi kurang, jadi untuk membawa di pameran atau dealer itu sulit, nanti kalau sudah banyak suplai kita pajang di jaringan dealer untuk menarik banyak konsumen," paparnya.
Diketahui, model MG Cyberster yang meredefinisi sebuah roadster listrik memiliki gaya yang sporty, menggabungkan estetika yang memukau dengan performa yang luar biasa.
Cyberster juga disebut sebagai mobil listrik soft-top convertible atau roadster pertama di dunia dengan scissor door. Ia berpartisipasi dalam perlombaan balap Goodwood bersama dengan mobil-mobil sport kelas dunia lainnya.
Baca Juga: Berbasis Neue Klasse, BMW Seri-3 Generasi Terbaru Terciduk Uji Coba di Jalan
Dibekali dengan dua motor yang mampu memberikan daya maksimum dan kapasitas baterai 77 kWh, Cyberster menawarkan jangkauan hingga 580 km per pengisian, menjadikannya solusi mobilitas yang tidak hanya stylish tetapi juga berkelanjutan. Desain futuristiknya dengan Automatic Scissor Doors menambah keunikan yang membedakan Cyberster di jalanan.
Sedangkan menyoal harga tidak bisa dibilang sangat murah, yakni dikisaran Rp 1,688 miliar per unitnya. Menambah jajaran mobil China yang dijual dengan harga cukup fantastis. Kendati demikian, pabrikan mengeklaim model tersebut mampu gaet cukup banyak peminat. jk-01/dsy
Editor : Desy Ayu