Khofifah Nyoblos di TPS 19 Surabaya: Serukan Partisipasi dan Kawal Suara Rakyat Hingga Tuntas

author Riko Abdiono

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa, datang menggunakan hak pilihnya, Rabu (27/11/2024) di TPS 19 Jemursari Surabaya. SP/ RIKO
Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa, datang menggunakan hak pilihnya, Rabu (27/11/2024) di TPS 19 Jemursari Surabaya. SP/ RIKO

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa, datang menggunakan hak pilihnya, Rabu (27/11/2024) di TPS 19 Jemursari Surabaya. TPS yang berjarak tak jauh dari kediamannya menjadi saksi penting perjalanan Pilgub Jatim 2024.

Usai mencoblos, Khofifah menyampaikan pesan kuat kepada masyarakat Jawa Timur. "Saya mengajak seluruh warga Jatim, ayo segerakan ke TPS dan gunakan hak pilih kita. Ini bagian dari membangun bangsa, dari provinsi hingga kabupaten dan kota," ujarnya dengan penuh semangat.

Khofifah tak hanya bicara soal pencoblosan, tetapi juga menekankan pentingnya menjaga suara rakyat. Setelah keluar dari bilik suara, ia langsung berkoordinasi dengan tim data center untuk memastikan semua TPS memiliki saksi. 

"Kami pantau lewat dua posko, di Diponegoro dan Pagesangan. Jika ada TPS yang saksinya belum terpenuhi, relawan akan bergerak. Saksi ini penting untuk menjaga kejujuran proses pemilihan," tegasnya, Rabu (27/11/2024).

Khofifah juga berbagi momen haru yang ia alami sebelum mencoblos. Pagi itu, ia menyempatkan ziarah ke makam orang tuanya. Tak disangka, masyarakat kampung halamannya berkumpul, memberikan doa dan dukungan. 

"Mereka berikan semangat luar biasa. Ini jadi energi besar bagi kami. Dukungan seperti ini membuat kami semakin yakin, ikhtiar kami tidak sia-sia," ungkapnya dengan mata berkaca-kaca.

Di akhir pesannya, Khofifah menekankan pentingnya mengawal proses hingga selesai. "Kawal suara rakyat! Mulai dari TPS, PPK, hingga penghitungan di tingkat provinsi. Saya mohon semua relawan dan partai pengusung untuk menjaga proses ini sampai akhir," serunya.

Dengan dukungan penuh dari masyarakat dan semangat kolaborasi yang tinggi, Khofifah optimistis bahwa hasil terbaik akan terwujud untuk Jawa Timur. "Bismillah, kami sudah berusaha maksimal. Insya Allah, ini untuk Jatim yang lebih baik," tutupnya. rko

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…