SURABAYAPAGI.com, Jombang - Gudang ban milik warga bernama Bagas (22) di Dusun Plosorejo, Desa Brudu, Sumobito, Jombang ludes terbakar dipicu korsleting listrik yang menyebabkan tabung elpiji meledak. Akibatnya, seluruh isi gudang yang dipenuhi ban terbakar hingga rata dengan tanah.
Kapolsek Sumobito Iptu Bagus Tejo Purnomo menjelaskan kebakaran gudang ban milik Bagas (22) terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Menurut Bagus, pemicu awal kebakaran adalah korsleting listrik di dalam gudang.
Baca Juga: 5000 Ayam Broiler Ludes Terbakar, Pemilik Rugi Ratusan Juta Rupiah
"Dari korsleting listrik selanjutnya api menjalar ke tabung gas elpiji dan tabung meledak," jelas Bagas, pemilik gudang ban di Jombang, Rabu (11/12/2024).
Melihat kejadian tersebut, membuat warga sekitar pun berhamburan setelah mendengar suara ledakan. warga pun juga membantu pemadaman dengan peralatan seadanya, sembari menunggu bantuan pemadam kebakaran (PMK) dari BPBD Jombang tiba di lokasi.
Baca Juga: Rumah Makan Terbakar, Kerugian Capai Puluhan Juta Rupiah
Tak lama kemudian, mobil pemadam kebakaran dari BPBD Jombang tiba di lokasi dan segera berjibaku untuk memadamkan kobaran api yang disertai asap hitam pekat.
"Sekira pukul 19.00 WIB api bisa dipadamkan oleh damkar dibantu anggota Polsek Sumobito dan warga sekitar," terangnya.
Baca Juga: Gegara Puntung Rokok, 3 Rumah di Probolinggo Dilahap Si Jago Merah
Sementara itu, akibat kebakaran ini, gudang ban milik Bagas ludes hingga rata dengan tanah. Bagus memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. "Korban mengalami kerugian kurang lebih Rp 150 juta," tandasnya. jb-01/dsy
Editor : Desy Ayu