RSUD Bangil Resmi Jadi Rumah Sakit Pendidikan, Layanan MRI Kini Bisa dengan BPJS

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Humas RSUD Bangil, M. Hayat, saat memberikan penjelasan rumah sakit pendidikan merupakan bagian dari sistem kesehatan akademis yang terintegrasi. SP/PSR
Humas RSUD Bangil, M. Hayat, saat memberikan penjelasan rumah sakit pendidikan merupakan bagian dari sistem kesehatan akademis yang terintegrasi. SP/PSR

i

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan - RSUD Bangil Kabupaten Pasuruan resmi ditetapkan sebagai Rumah Sakit Pendidikan, berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan (PMK) Nomor 31 Tahun 2022 tentang Rumah Sakit Pendidikan.

Status ini menandai peran baru RSUD Bangil, bukan hanya sebagai pusat layanan kesehatan, melainkan juga sebagai tempat pendidikan dan penelitian tenaga kesehatan secara terpadu.

Humas RSUD Bangil, M. Hayat, menjelaskan bahwa rumah sakit pendidikan merupakan bagian dari sistem kesehatan akademis yang terintegrasi.

"Mutu pelayanan akan meningkat melalui pendidikan dan riset, sekaligus menjadi ruang belajar bagi calon tenaga kesehatan," ujarnya, Selasa September 2025.

Sebagai rumah sakit pendidikan, RSUD Bangil memiliki tiga fungsi utama: pelayanan, pendidikan, dan penelitian. Implementasinya mencakup peningkatan mutu layanan kesehatan melalui kegiatan akademik dan riset, penyediaan ruang belajar klinis bagi mahasiswa kedokteran dan profesi kesehatan multiprofesi, serta pengembangan penelitian di bidang medis.

Standar penerimaan mahasiswa di RSUD Bangil kini harus mengikuti ketentuan nasional, mulai dari rasio dosen dan mahasiswa, hingga ketersediaan jumlah serta variasi kasus penyakit sebagai sarana pembelajaran klinis. Kompetensi klinis mahasiswa wajib dicapai sesuai standar yang ditetapkan Kementerian Kesehatan.

Selain itu, RSUD Bangil harus menjalankan tata kelola organisasi dan tata kelola klinis secara efektif, efisien, dan akuntabel.

Selain pengakuan sebagai rumah sakit pendidikan, RSUD Bangil kini melengkapi fasilitas modern dengan layanan MRI (Magnetic Resonance Imaging) yang sudah bisa diakses menggunakan BPJS Kesehatan.

Dengan pencapaian ini, RSUD Bangil diharapkan mampu berkembang sebagai pusat layanan kesehatan modern sekaligus pusat pendidikan kedokteran yang berdaya saing, membawa manfaat besar bagi masyarakat Pasuruan dan sekitarnya. Ps-01

Berita Terbaru

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Komunitas Info Seputar Gempol (ISG) yang berawal dari sebuah group media Sosial. Seiring berjalannya waktu, ISG berkembang menjadi…

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…