Pramuka SDN Tanjungrejo 03 Kebonsari Borong Juara di Jamran 2025

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYA PAGI, Madiun – Prestasi membanggakan ditorehkan Pramuka SDN Tanjungrejo 03, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun. Dalam ajang Jambore Ranting (Jamran) 2025, sekolah dasar ini sukses memborong tiga gelar juara sekaligus.

Pada kegiatan yang digelar oleh Kwartir Ranting (Kwaran) Kebonsari tersebut, Pramuka SDN Tanjungrejo 03 meraih Juara I Pioneering, Juara II Yel-yel, serta Juara III Budaya Nusantara. Capaian ini menjadi bukti konsistensi pembinaan kepramukaan yang dilakukan pihak sekolah.

Kepala SDN Tanjungrejo 03, Purwadi, S.Pd., menyampaikan apresiasi tinggi kepada para anggota Pramuka yang telah mengharumkan nama sekolah. Sebagai bentuk penghargaan, pihak sekolah memberikan pembinaan berupa tabungan kepada para siswa berprestasi.

“Ini sebagai bentuk motivasi agar siswa lain juga mengikuti jejak teman-temannya yang telah membawa nama baik sekolah,” ujar Purwadi.

Ia berharap kegiatan kepramukaan di SDN Tanjungrejo 03 dapat terus aktif dan berkembang. Menurutnya, Pramuka memiliki peran penting dalam membentuk karakter peserta didik, mulai dari kedisiplinan, tanggung jawab, hingga keterampilan sosial.

“Melalui kegiatan kepramukaan, siswa belajar menjadi pribadi yang patriotik, mandiri, dan memiliki kemampuan yang bermanfaat bagi kehidupan,” tegasnya.

Sementara itu, Pembina Pramuka SDN Tanjungrejo 03, Fendy Hartarto, menilai prestasi tersebut merupakan hasil dari kesungguhan dan keuletan para anggota Pramuka selama menjalani latihan dan mengikuti perkemahan.

“Mereka tekun berlatih dan disiplin menaati peraturan. Prestasi ini tentu sangat menggembirakan dan luar biasa,” ungkap Fendy.

Jamran 2025 dilaksanakan di Lapangan Ngepeh, Desa Sukorejo, Kecamatan Kebonsari, dan diikuti perwakilan Pramuka tingkat SD dan SMP se-Kecamatan Kebonsari. Puncak kegiatan berlangsung pada 14 Agustus 2025, bertepatan dengan peringatan Hari Pramuka, serta dihadiri Wakil Bupati Madiun, dr. Purnomo Hadi. (man)

Tag :

Berita Terbaru

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

SURABAYA PAGI, Surabaya  -  Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Surabaya menggelar Rapat Konsolidasi Pengurus Anak Cabang (PAC) bersama Ketua, S…

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Surabaya, SURABAYAPAGI.COM – DPD Partai Demokrat Jawa Timur menggelar retreat sebagai ruang jeda bagi para kader untuk melakukan refleksi sekaligus memperkuat a…

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Fraksi PDIP Jatim minta Perda Perlindungan Perempuan dan Anak segera di Implementasikan

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 20:30 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Angka pernikahan dini di Jawa Timur masih mengkhawatirkan. Berdasarkan data Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kementerian A…

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Pakar dan Praktisi hukum Sarankan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Dibidik TPPU, Bukan hanya Suap dan Gratfikasi   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK …

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Usai Kirim Surat Minta Maaf dan Siap Pimpin Munas     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Sempat ditangguhkan, kini jabatan Ketua Umum PBNU, yang dipegang Gus Yahya …

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Hingga Satu Tahun, tak Pernah Lakukan Pemberdayaan Perempuan     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Rapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Pemberdayaan P…