SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Merk skutik mewah dan legend, Vespa kembali menerjemahkan filosofi budaya ke dalam desain ikonis lewat peluncuran Vespa 946 Horse, model edisi terbatas setelah Dragon dan Snake, kini Tahun Kuda menjadi sumber inspirasi yang menjadi bagian terbaru dari
Lebih lanjut, Vespa juga turut melengkapi edisi ini dengan rangkaian aksesori eksklusif. Model teranyar ini tampil berbeda lewat warna bay, yakni gradasi cokelat tua yang terinspirasi dari kilau bulu kuda. Karakter premium semakin terasa lewat jok kulit yang terinspirasi dari perlengkapan berkuda dan dibuat secara handmade oleh perajin Italia berpengalaman.
Sementara itu, melihat bodi baja dipoles melalui kombinasi finishing matte dan glossy, dipertegas detail emas elegan, termasuk monogram “V” timbul yang tersemat di bagian tengah tapal kuda di bawah jok. Bahkan, aksen kulit berkualitas tinggi juga membalut setang dan spion, menciptakan harmoni antara desain klasik dan karakter modern.
Sedangkan untuk helm jet edisi khusus hadir dengan logo “V” emas tiga dimensi di bagian belakang semakin memikat para kolektor lantaran terdapat penanda identitas Vespa 946 Horse. Dikabarkan, bagi yang ingin pre-order Vespa 946 Horse telah dibuka sejak 26 Januari 2025 melalui situs resmi vespa.
Meskipun spesifikasi mesin secara detail belum dirilis, namun diprediksi skutik asal Italia ini masih akan menggunakan mesin 155cc silinder tunggal, 4-tak, 3-katup, berpendingin udara dengan injeksi, Kamis (29/01/2026).
Menariknya lagi, model ini hanya akan ada 888 unit Vespa 946 Horse 2026 yang akan diproduksi di seluruh dunia, angka yang melambangkan keberuntungan dan kemakmuran, dengan harga yang tidak jauh beda dengan edisi 946 Snake dan Dragon yang dibanderol sekitaran Rp250 jutaan. jk-04/dsy
Editor : Redaksi