ABC Day 2026: Siswa SD Almadany Gresik Tunjukkan Jiwa Wirausaha Sejak Dini

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Suasana halaman SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany) Kebomas, Gresik, tampak berbeda pada Jumat (30/1/2026).
Suasana halaman SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany) Kebomas, Gresik, tampak berbeda pada Jumat (30/1/2026).

i

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Suasana halaman SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany) Kebomas, Gresik, tampak berbeda pada Jumat (30/1/2026). Riuh suara siswa yang menawarkan dagangannya memenuhi area sekolah dalam gelaran Almadany Business Challenge (ABC) Day 2026, sebuah kegiatan edukatif yang melatih murid kelas IV hingga VI untuk mengenal dunia wirausaha secara langsung.

Layaknya pasar mini, para siswa tampak antusias memasarkan aneka produk makanan dan minuman buatan mereka. Teriakan khas seperti “mampir kakak”, “yang haus… yang haus”, hingga “kue lezat, rugi kalau tidak beli” menjadi warna tersendiri yang menciptakan suasana meriah sekaligus penuh semangat.

Dalam kegiatan ini, setiap kelompok murid membuka stan penjualan dengan harga produk terjangkau, mulai dari Rp2.000 hingga Rp5.000. Proses persiapan usaha dilakukan sejak di rumah, mulai dari merancang produk, membeli bahan, hingga proses produksi yang melibatkan kolaborasi antara murid dan orang tua. 

Sementara itu, strategi pemasaran dan pengelolaan hasil penjualan dilakukan secara mandiri di sekolah.

Kepala SD Almadany, Lilik Isnawati, menjelaskan bahwa ABC Day merupakan bagian dari pembelajaran kontekstual yang bertujuan menanamkan jiwa kewirausahaan sejak dini.

“Melalui kegiatan ini, anak-anak dilatih berpikir kreatif dalam menciptakan produk yang unik dan menarik. Mereka juga belajar memecahkan masalah dan mengambil keputusan,” ujarnya.

Ia menambahkan, murid juga belajar mengelola keuangan dengan menghitung modal, menentukan harga jual, hingga memperkirakan keuntungan. Selain itu, interaksi dengan pembeli melatih kemampuan komunikasi, negosiasi, serta keberanian tampil di depan umum.

“Ketika produk yang mereka buat sendiri bisa terjual, muncul rasa bangga dan percaya diri. Itu adalah pengalaman berharga yang tidak bisa diperoleh hanya dari teori di kelas,” imbuhnya.

Sementara itu, guru Ismuba SD Almadany, Irma Pritandani, menuturkan bahwa kegiatan ini juga sejalan dengan nilai-nilai Al-Islam. Dalam ajaran Islam, berdagang merupakan aktivitas yang mulia dan dianjurkan. Rasulullah SAW pun dikenal sebagai pedagang yang jujur dan sukses.

“Melalui ABC Day, anak-anak tidak hanya belajar bisnis, tetapi juga nilai kejujuran, tanggung jawab, dan mencari rezeki yang halal,” jelasnya.

Kegiatan ABC Day 2026 menjadi bukti bahwa pendidikan kewirausahaan bisa dimulai sejak usia dini dengan cara yang menyenangkan dan bermakna. SD Almadany Gresik berhasil memadukan pembelajaran praktik, nilai karakter, serta semangat kepemimpinan dalam satu kegiatan yang inspiratif. did

Tag :

Berita Terbaru

Pengusaha Pembuat Etalase dan Pasang CCTV Dibekuk Reskrim Polres Blitar kota

Pengusaha Pembuat Etalase dan Pasang CCTV Dibekuk Reskrim Polres Blitar kota

Jumat, 30 Jan 2026 16:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 16:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Surono alias Kebo (51) warga Kab Tulungagung ini, berakhir sudah sebagai pengusaha penjual Etalase dan pemasangan CCTV abal-abal,…

Polres Gresik Tangkap Terduga Pelaku Pencabulan Anak di Kebomas, Korban Dapat Pendampingan Psikologis

Polres Gresik Tangkap Terduga Pelaku Pencabulan Anak di Kebomas, Korban Dapat Pendampingan Psikologis

Jumat, 30 Jan 2026 15:54 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 15:54 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Polres Gresik melalui Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) berhasil mengungkap kasus dugaan tindak pidana pencabulan terhadap anak d…

Ombudsman RI Anugerahkan Opini Kualitas Tertinggi kepada Pemkab Gresik

Ombudsman RI Anugerahkan Opini Kualitas Tertinggi kepada Pemkab Gresik

Jumat, 30 Jan 2026 15:51 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Kinerja Pemerintah Kabupaten Gresik dalam penyelenggaraan pelayanan publik kembali mendapat pengakuan nasional. Ombudsman Republik I…

Diduga Sarat Kejanggalan, BPN Gresik Diminta Bongkar Warkah SHGB Pabrik Mie Sedap

Diduga Sarat Kejanggalan, BPN Gresik Diminta Bongkar Warkah SHGB Pabrik Mie Sedap

Jumat, 30 Jan 2026 15:49 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 15:49 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Penerbitan Sertipikat Hak Guna Bangunan (SHGB) Nomor 01914 di kawasan Pabrik Mie Sedap, Desa Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten G…

Revitalisasi Khidmah Nahdlatul Ulama Menuju Abad Kedua

Revitalisasi Khidmah Nahdlatul Ulama Menuju Abad Kedua

Jumat, 30 Jan 2026 14:17 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 14:17 WIB

Memasuki abad keduanya, Nahdlatul Ulama (NU) menghadapi tantangan yang jauh lebih kompleks dibandingkan masa kelahirannya. Oleh karena itu, penting melakukan…

Harga Cabai di Pasar Probolinggo Melonjak Rp60 Ribu Jelang Bulan Ramadhan

Harga Cabai di Pasar Probolinggo Melonjak Rp60 Ribu Jelang Bulan Ramadhan

Jumat, 30 Jan 2026 11:07 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 11:07 WIB

SURABAYAPAGI.com, Probolinggo - Harga sejumlah kebutuhan pokok di Pasar Baru Kota Probolinggo mulai mengalami kenaikan jelang bulan suci Ramadhan, di antaranya…