SURABAYAPAGI.com, Jember - Pantai Paseban menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak diminati para wisatawan di Kecamatan Kencong, Jember, Jawa Timur. Pantai tersebut menyuguhkan hamparan pasir cokelat kehitaman dan ombak besar khas Samudera Hindia, Kamis (27/02/2025).
Suasana pantai yang tenang dengan hembusan angin laut memberikan kenyamanan tersendiri bagi mereka yang ingin melepas penat. Salah satu momen terbaik untuk menikmati Pantai Paseban adalah saat senja tiba.
Baca juga: Destinasi Wisata Bersejarah Candi Lemah Duwur yang Indah Bernuansa Mistis dan Sakral
Langit yang perlahan berubah warna dari biru menjadi jingga keemasan menciptakan pemandangan yang memukau. Cahaya matahari yang mulai tenggelam memantul di permukaan air laut, menciptakan siluet indah yang sayang untuk dilewatkan.
Meskipun keindahannya memikat, pengunjung Pantai Paseban harus berhati-hati saat beraktivitas di sekitar pantai, terutama terkait dengan ombak besar dan arus bawah yang kuat.
Baca juga: Wisata Edukasi Ijen Farmhouse Tawarkan Destinasi Unik Ruang Terbuka Hijau bagi Anak-anak
Seperti pantai-pantai lain di pesisir selatan Jawa, Pantai Paseban memiliki karakteristik ombak yang berbahaya, sehingga dilarang untuk berenang atau mandi di laut.
Meskipun belum memiliki fasilitas wisata yang lengkap seperti pantai-pantai populer lainnya di Jember, Pantai Paseban tetap menarik perhatian pengunjung.
Baca juga: Destinasi Sendang Asmoro Tuban, Pilihan Wisata Murah Meriah dan Seru di Akhir Pekan
Pemerintah setempat diharapkan dapat mengembangkan potensi wisata Pantai Paseban dengan menambah fasilitas pendukung, seperti papan peringatan bahaya, tempat parkir yang memadai, gazebo, dan jalur akses yang lebih baik. Dengan pengelolaan yang tepat, pantai ini berpotensi menjadi daya tarik wisata unggulan di kawasan selatan Jember.
Suasana damai, hembusan angin laut yang sejuk, serta pemandangan matahari terbenam yang menawan menjadikan Pantai Paseban sebagai tempat yang sempurna untuk menutup hari dengan ketenangan dan keindahan saat sore hari. jr-02/dsy
Editor : Desy Ayu