Bupati Jember Terapkan Digitalisasi Dokumen Agar Tak Musnah

surabayapagi.com
Hendy Siwanto dan Ketua DPRD Jember Itqon Syauqi. SP/ Sekwan DPRD Jember

SURABAYAPAGI.com, Jember - Salah satu hasil inspeksi di hari pertama kerja Hendy Siswanto sebagai Bupati Jember yaitu menyoroti kerapian dokumen Pemerintah Kabupaten Jember, Jawa Timur. Hendy berupaya menerapkan adanya digitalisasi dokumen agar arsip dokumen tersebut tak musnah dimakan rayap, dan lain sebagainya.

“Ruangan Bagian Hukum terlalu sempit. Padahal dokumen ini kan penting sekali. Kita ngomong 15 tahun kemudian ada persoalan, kan harus cari file,” kata Bupati Jember, Hendy Siswanto, Selasa (2/3/2021).

Baca juga: Kunjungan Wisatawan ke Jember Naik Selama Libur Lebaran 2024

“File harus betul-betul terdata. Ada aplikasi untuk file. Setiap ada surat masuk, harus di-scan dulu, dimasukkan dalam sistem aplikasi. Setelah itu disposisi, dikasihkan pimpinan. Disposisi pimpinan keluar, di-scan lagi, masuk ke situ. Kalau file itu hilang, aplikasi kita aman. Ini bank data,” tambah Hendy.

Baca juga: Pemkab Jember Gelar Apel Siaga Gerakan Pangan Murah

Selain itu, Pemkab Jember ternyata memiliki server komputer yang bisa memuat data seluruh kabupaten untuk 10-15 tahun ke depan.

“Cuma belum dimaksimalkan di ULP (Unit Layanan Pengadaan). Katanya Pak Sekda itu pengadaan hampir Rp 8 miliar,” katanya. Nantinya Pemkab Jember akan mengembangkan penggunaan server tersebut. Dsy10

Baca juga: Puluhan Warga di Jember Diduga Keracunan Takjil Massal yang Dibagi-bagikan di Jalan

 

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru