Hari Petama PSBB Jilid II, Gresik Menambah 4 Pasien Positif Covid-19

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Sebaran kasus konfirmasi per desa.SP/did
Sebaran kasus konfirmasi per desa.SP/did

i

SURABAYAPAGI.COM, Gresik - Setelah dua hari belakangan kasus infeksi virus corona di Gresik melandai, tiba-tiba hari ini, Selasa (12/5) kembali melonjak tajam. Empat orang warga Gresik kembali terjangkit oleh virus berbahaya ini.

Kabaghumas dan Protokol Setkab Gresik Reza Pahlevi menyebutkan, keempat pasien baru konfirmasi positif berasal dari dua kecamatan. Seorang berasal dari Kecamatan Driyorejo, tepatnya dari Desa Bambe.

Sedang tiga pasien lainnya tercatat sebagai warga Kecamatan Menganti. Yakni, masing-masing dari Desa Hulaan, Sidowungu dan Laban. Dengan penambahan ini, maka jumlah warga Kecamatan Menganti yang positif Covid-19 menjadi 11 orang.

Total warga Gresik terkonfirmasi hingga 12 Mei 2020 sudah mencapai 41 orang. Penambahan mencolok ini sekaligus menandai pemberlakuan PSBB Jilid ke-2 di wilayah Kabupaten Gresik. Penerapan PSBB tahap kedua akan berlangsung 12-25 Mei mendatang.

Dari penambahan pasien positif Covid-19 kali ini juga diketahui adanya sumber sebaran baru virus corona di Gresik, yakni dari klaster pedagang ayam Desa Sidowungu, Menganti. Selama ini memang dikenal sebagai desa peternak dan pedagang ayam potong.

"Dua orang diketahui dari klaster Sampoerna Surabaya, seorang dari klaster pedagang ayam, dan seorang lagi masih dalam pendalaman tracing," ungkap Reza dalam pers rilisnya mengenai asal muasal penularan virus corona terhadap empat pasien baru, Selasa malam (12/5).

Sebaran pasien Covid-19 di Gresik sesuai asal kecamatan: Menganti 11 orang: Driyorejo 7; Kebomas 6; Manyar 6; Benjeng 4; Sidayu 2; Duduksampeyan 2; Kedamean 1; Dukun 1 dan Gresik 1.

Dua kecamatan tetangga Kota Surabaya, yakni Menganti dan Driyorejo tercatat mendominasi jumlah pasien positif Covid-19 di wilayah Gresik. Warga konfirmasi positif dari dua zona merah ini mayoritas terjangkit dari Surabaya sehingga mereka dimasukkan ke klaster Surabaya. Akibatnya banyak di antara pasien ini dirawat di beberapa rumah sakit di Surabaya. did

Tag :

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…