UK Petra Salurkan Bantuan Untuk Warga Sekitar

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
UK Petra menyalurkan donasi bantuan berupa 300 paket sembako . SP/Byt
UK Petra menyalurkan donasi bantuan berupa 300 paket sembako . SP/Byt

i

SURABAYAPAGI, Surabaya - Virus Covid-19 menimbulkan dampak bagi segala aspek kehidupan manusia, terutama ekonomi masyarakat. Tidak sedikit masyarakat yang harus mengalami penurunan pendapatan, bahkan kehilangan mata pencaharian mereka. 

Sebagai bentuk perhatian Universitas Kristen Petra (UK Petra) terhadap masyarakat lingkungan sekitar kampus akan situasi yang terjadi, UK Petra menggelar kegiatan Petra Peduli Siwalankerto.

UK Petra kembali diberi kepercayaan oleh Yayasan Indonesia Sejahtera Barokah (YISB) untuk menyalurkan bantuan berupa 300 paket sembako.  

Paket tersebut berisikan bahan-bahan kebutuhan sehari-hari, seperti minyak, garam, kecap, telur, mie, dan sarden kaleng. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UK Petra akan segera menyalurkan donasi ini kepada warga Siwalankerto dan juga tenaga outsource UK Petra. 

“Di situasi seperti ini, mahasiswa belajar dari rumah, Siwalankerto menjadi sangat sepi. Banyak warga yang awalnya berjualan di sekitar kampus harus tutup. Tenaga outsource pun juga mengalami pengurangan jam kerja, karena minimnya kegiatan di kampus" ujar Poedi Soenarjo Wartono selaku Kepala Bidang Kajian dan Pendampingan Masyarakat LPPM UK Petra.

Donasi Sembako ini akan menjadi kegiatan keempat dari “Petra Peduli Siwalankerto”. Sebelumnya, LPPM UK Petra memberikan 175 voucher belanja kepada  masyarakat Siwalankerto, kemudian bekerja sama dengan Keluarga Alumni Universitas Kristen Petra (Kanitra) menyerahkan 1750 kg beras yang dibagikan kepada 175 warga, serta 165 kg telur yang diserahkan kepada Ketua RW setempat untuk dibagikan kepada warga.

"Bantuan ini kami berikan kepada warga Siwalankerto yang tidak mampu dan belum terjangkau program pemerintah. Kedepannya, kegiatan ini akan terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat Siwalankerto yang terdampak Covid-19 dan membutuhkan bantuan. Petra Peduli Siwalankerto ini merupakan bentuk empati kami terhadap permasalahan warga Siwalankerto, semoga apa yang kami lakukan ini dapat membantu dan mengurangi beban warga sekitar" pungkasnya.Byt

 

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…