Dandim Ajak Keluarga Besar TNI Berantas Hoax

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Dandim 0817 Letkol Inf Taufik Ismail menyerahkan bingkisan kepada perwakilan organisasi binaan Kodim 0817. SP/M AIDID
Dandim 0817 Letkol Inf Taufik Ismail menyerahkan bingkisan kepada perwakilan organisasi binaan Kodim 0817. SP/M AIDID

i

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Dandim 0817 Gresik Letkol Inf Taufik Ismail mengajak keluarga besar TNI (KBT) di Kota Pudak bisa menjadi garda terdepan dalam memberantas berita hoax. Apalagi Gresik sedang menyelenggarakan tahapan Pilkada sampai dengan bulan Desember 2020 mendatang.

“Sudah menjadi kewajiban kita untuk ikut serta dalam mensukseskan Pilkada 2020. Untuk itu mari kita ciptakan Pilkada dengan aman dan damai,” kata Letkol Inf Taufik Ismail, saat komunikasi sosial (Komsos) dengan KBT di Makodim Gresik, Selasa (29/9/2020).

Dalam kegiatan yang mengangkat tema “Aksi Nyata Bela Negara Keluarga Besar TNI (KBT) di Era Kekinian” ini diikuti oleh beberapa organisasi binaan Kodim Gresik, seperti FKPPI, GMFKPPI, PPM serta HIPAKAD.

Dandim Gresik mengatakan, Komsos ini bertujuan memelihara silaturahmi dan meningkatkan kedekatan antara Prajurit TNI dengan keluarga besar TNI, khususnya beberapa organisasi generasi muda.

“Sehingga dapat menjaga hubungan yang lebih harmonis dan penuh keakraban, serta menumbuhkan kesadaran Bela Negara guna mendukung Tugas Pokok TNI AD dalam menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI,” ungkapnya.

Dandim menambahkan,  sinergitas diantara keluarga besar TNI dengan segala profesi, potensi, dan jenis keahliannya sangat penting. Khususnya, dalam menghadapi ancaman bangsa akhir-akhir ini, seperti radikalisme dan separatisme,

“Karakter bela negara menjadi penting di masa kini, agar mampu menghasilkan generasi muda masa depan yang unggul, berkualitas dan produktif. “ ucap Letkol Inf Taufik Ismail.

Dalam kegiatan ini, Dandim memberikan bingkisan secara simbolis kepada masing – masing perwakilan organisasi di bawah naungan Kodim Gresik seperti FKPPI, GMFKPPI, PPM serta HIPAKAD. did

 

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…