Polres Gresik Gelar Silaturahmi Kamtibmas

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Para tokoh dan kiai berfoto bersama Kapolres AKBP Arief Fittianto usai mengikuti kegiatan silaturahmi kamtibmas.  SP/ M. AIDID
Para tokoh dan kiai berfoto bersama Kapolres AKBP Arief Fittianto usai mengikuti kegiatan silaturahmi kamtibmas. SP/ M. AIDID

i

SURABAYAPAGI.com, Gresik - Polres Gresik kembali menggelar Forum Silaturahmi Kamtibmas (FSK) dalam rangka cipta kondisi kamtibmas yang kondusif menjelang Natal dan Tahun Baru 2021.

Acara yang dihadiri sekitar 100 undangan tersebut digelar di sebuah hotel di kawasan Perumahan Gresik Kota Baru pada Selasa (22/12).

Kapolres AKBP Arief Fitrianto menyatakan bahwa tujuan dari digelarnya FSK adalah untuk menjaga Gresik tetap dalam kondisi aman dan kondusif paska pelaksanaan Pilkada 9 Desember 2020.

"Kegiatan ini tidak lain untuk meminta dukungan kepada segenap warga masyarakat Gresik khususnya para tokoh agama dan kiai guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas melalui jalur dakwah, selain itu pada masa ini banyak terjadi intoleransi umat beragama sehingga kedepan memohon kepada para kiai dan ulama untuk senantiasa menyampaikan pesan-pesan positif kepada warga masyarakat di wilayahnya masing-masing," ujar Kapolres Gresik berharap.

Pada kesempatan ini juga dikukuhkan lima dai kamtibmas oleh kapolres.

Ketua Dai Kamtibmas KH Chusnan Ali, memgatakan, bidang keamanan adalah bentuk tanggungjawab kepolisian namun hal ini tidak lepas dari peran para kiai dan ulama.

"Dengan adanya kegiatan seperti ini dapat menyambung gerakan dan aktifitas yang tujuanya menciptakan situasi Gresik yang aman, sejuk dan sejahtera dengan terbentuknya sinergitas dalam berkhidmad di masyarakat sesuai dengan peran masing-masing," ucap KH Chusnan Ali yang juga Ketua PCNU Gresik.

Forum silaturahmi itu juga dihadiri Kakan Kemenag Gresik Markus, Ketua MUI KH Mansur Shodiq, Ketua PD Muhammadiyah Dr Taufiqullah Ahmady, Ketua LDII KH Abdul Muis dan Kakesbanglinmas Darman. did

Berita Terbaru

Thom Haye Curhat Diteror

Thom Haye Curhat Diteror

Senin, 12 Jan 2026 19:48 WIB

Senin, 12 Jan 2026 19:48 WIB

Digaji Persib Rp 750 Juta per Bulan      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Thom Haye curhat di media sosial, usai membantu Persib Bandung mengalahkan Persija Ja…

Pemerintah Iran Anggap Pendemo Ayatollah "Musuh Tuhan”

Pemerintah Iran Anggap Pendemo Ayatollah "Musuh Tuhan”

Senin, 12 Jan 2026 19:43 WIB

Senin, 12 Jan 2026 19:43 WIB

Mata Uang Rial Iran Turun 40 Persen Dorong Inflasi Harga Pangan hingga 70 Persen    SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Militer Iran menegaskan bakal membela k…

Prabowo Saksikan Seorang Siswa Beri Aba-aba Makan MBG

Prabowo Saksikan Seorang Siswa Beri Aba-aba Makan MBG

Senin, 12 Jan 2026 19:38 WIB

Senin, 12 Jan 2026 19:38 WIB

Saat Peresmian 166 Sekolah Rakyat Secara Serentak di Banjarbaru, Kalsel      SURABAYAPAGI.COM, Banjarbaru - Presiden Prabowo Subianto tiba di Sekolah Rakyat …

Bulog tak Percaya Harga Beras Naik Jelang Lebaran

Bulog tak Percaya Harga Beras Naik Jelang Lebaran

Senin, 12 Jan 2026 19:36 WIB

Senin, 12 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Direktur Utama Perum Bulog, Ahmad Rizal Ramdhani, mengklaim harga beras di lapangan tetap stabil dan sesuai Harga Eceran Tertinggi…

Direktur Jenderal Pajak Malu

Direktur Jenderal Pajak Malu

Senin, 12 Jan 2026 19:29 WIB

Senin, 12 Jan 2026 19:29 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dampak tiga Pegawai Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Utara ditangkap oleh KPK, langsung menampar Direktorat Jenderal…

Hakim Minta JPU Serahkan Hasil Audit, Jaksa Ngeyel

Hakim Minta JPU Serahkan Hasil Audit, Jaksa Ngeyel

Senin, 12 Jan 2026 19:26 WIB

Senin, 12 Jan 2026 19:26 WIB

Eksepsi terdakwa eks Mendikbudristek Nadiem Makarim Ditolak     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Majelis hakim Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat meminta jaksa m…