Turki Ajak Negara Muslim Kirim Uang dan Militer Lindungi Palestina

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu.
Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu.

i

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu mengajak negara-negara Muslim mengirimkan bantuan finansial dan militer untuk melindungi warga Palestina.

Seruan itu diungkapkannya dalam pertemuan luar biasa Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) yang digelar secara virtual pada Minggu (16/5/2021).

Menurutnya, kewajiban melindungi warga Palestina sejalan dengan Resolusi Sidang Umum PBB pada tahun 2018.

Mevlut Cavusoglu mengatakan, komunitas internasional memiliki kewajiban untuk melindungi warga Palestina, terutama negara-negara Muslim.

"Kita harus membela keadilan dan kemanusiaan. Tidak ada pilihan lain. Ini saatnya menunjukkan kebersamaan dan ketegasan kita," ujar Mevlut Cavusoglu dikutip dari Middle East Monitor pada (16/5/2021).

"Umat Muslim mengharapkan inisiatif kita untuk memimpin dan berani, Turki siap mengambil langkah apa pun yang diperlukan," katanya.

Sebelumnya, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan berjanji akan mengerahkan segala upaya untuk menyatukan negara-negara Muslim dalam upaya menghentikan serangan Israel terhadap Palestina.

Serangan Israel terhadap Palestina sudah berlangsung selama sepekan hingga saat ini.

Ratusan warga Palestina tewas akibat gempuran serangan udara Israel yang dilancarkan hampir setiap hari.

Teranyar, melansir laporan Basan Kesehatan Palestina, jumlah warga Palestina yang menjadi korban jiwa selama sepekan terakhir mencapai 181 orang.

Serangan Israel terhadap Palestina merupakan bagian dari upaya mereka untuk mengusir warga Palestina dari Yerusalem yang diklaim Israel sebagai ibu kota mereka. (mn/tr/cr2)

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…