Ikhlas Rawat 80 Kucing dengan 70 Persen Gajinya

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Abu Zarin bersama istrinya. SP/ SBY
Abu Zarin bersama istrinya. SP/ SBY

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya- Abu Zarin Sanny menghabiskan hampir sekitar tiga perempat dari gajinya untuk memberi makan sekitar 80 ekor kucing. Uang bukanlah segalanya. Mungkin itulah yang ada di dalam benak Abu Zarin Sanny yang gunakan 70% gajinya untuk beri makan kucing peliharaannya.

"Aku mungkin terlihat menyeramkan, tapi hatiku lembut. Aku tinggal hanya bersama istriku dan menganggap kucing-kucing itu anak kami," kata Abu, Kamis (20/5/2021).

Abu Zarin menambahkan bahwa ia menganggap kucing seperti anak-anaknya sendiri karena ia dan istrinya tak pernah memiliki anak. Pria itu kerap merasa sedih saat tak ada yang peduli dengan kucing jalanan. "Aku pecinta kucing sejati. Jika salah satu dari mereka mati, aku akan menangis," tambahnya.

Dengan pendapatan hanya sekitar 1.100 ringgit atau sekitar Rp 3,8 juta sebulan, ia menghabiskan sekitar 800 ringgit atau sekitar Rp 2,7 juta untuk memberi makan kucing-kucingnya. Abu Zarin mengaku ia dan istrinya rela hidup sederhana asalkan kucing-kucing yang mereka pelihara dapat makan dengan baik.

Untuk sekadar menambah penghasilan, pria itu turut mengumpulkan dan menjual kaleng atau botol ke pabrik daur ulang. Ia mendapatkan botol dan kaleng tersebut dari pom bensin tempatnya bekerja.

Abu Zarin mengaku sebelumnya ia tak bisa memiliki banyak kucing karena tinggal di daerah perumahan. Namun sejak dia pindah kembali ke kota asalnya, ia bisa membangun kandang untuk kucing-kucingnya.

Tentu tidak mudah merawat sekitar 80 ekor kucing berdua hanya bersama istrinya. Karena itu, pasangan tersebut menyatakan mereka menyambut pihak mana pun yang mau menyumbangkan makanan kucing atau menawarkan bantuan keuangan.

Sayangnya, karena uang yang ia miliki terbatas, Ia hanya bisa memberi makan kucingnya dalam jumlah yang sedikit. Terlebih lagi, ia tidak hanya merawat 1 atau 2 kucing saja. Maka dari itu, admin akun Kelab Pencinta Kucing Malaysia mencoba menggalang dana untuk meringankan beban Abu Zarin.

Pria dermawan itu justru mengatakan bahwa dirinya tidak masalah jika harus makan seadanya. Abu Zarin juga mengaku bahwa wajahnya yang terlihat galak berkebalikan dengan hatinya yang sangat lembut. “Aku benci orang yang tega menyakiti binatang tidak berdosa, entah itu kucing maupun anjing," ungkapnya.

Dia memperlakukan kucing layaknya anaknya sendiri. Pasalnya, selama 15 tahun usia pernikahan rumah tangga mereka, Abu Zarin dan istri belum juga dikaruniai anak. Dsy17

 

Berita Terbaru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Lamongan secara serantak selama ini sudah berjalan dengan baik. Terbaru,…

Sudah Siap Dipesan, Harga Skuter Listrik Suzuki e-Access Sentuh Rp35 Jutaan

Sudah Siap Dipesan, Harga Skuter Listrik Suzuki e-Access Sentuh Rp35 Jutaan

Selasa, 13 Jan 2026 14:20 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:20 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pemesanan skuter listrik pertama Suzuki Motorcycle India yang bernama e-Access, secara resmi sudah bisa dapat di seluruh jaringan…

Volvo Recall 10.440 Unit EX30 Imbas Masalah Baterai yang Bisa Terbakar

Volvo Recall 10.440 Unit EX30 Imbas Masalah Baterai yang Bisa Terbakar

Selasa, 13 Jan 2026 14:11 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:11 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Volvo Car Group yang dimiliki oleh Geely Holding asal China mengumumkan kabar mengejutkan terkait penarikan kembali (recall)…