Michuu Korean Coffee House, Surganya Pecinta Korea

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Owner Michuu, Willy Anderson Dinata dan Melyn Marissa. SP/ Lady Yuvinda
Owner Michuu, Willy Anderson Dinata dan Melyn Marissa. SP/ Lady Yuvinda

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Bagi para pecinta drama Korea (drakor), tentu tidak asing dengan makanan dan minuman ala Korea seperti dosirak, kimchi, dan banana milk. Scene makan dan minum yang ditampilkan sukses membuat ngiler para penontonnya.

Kini tidak perlu jauh-jauh ke Korea untuk menikmatinya. Di Kota Surabaya telah hadir Michuu Korean Coffee House yang bisa kamu rasakan dengan menu makanan dan minuman ala Korea sembari berkhayal layaknya sedang menjadi pemeran drakor.

Michuu Korean Coffee House hadir sejak Februari 2019. Lokasinya berada di Ruko Taman Gapura, di Jl. Puri Widya Kencana No. KG/11 dan di Ruko Pakuwon Town Square Blok A-A1 Pakuwon City No. 11.

Meskipun bernama Korean Coffee House, namun cafe ini tidak merujuk pada specialty coffee. Hal ini dijelaskan oleh owner Michuu, Willy Anderson Dinata dan Melyn Marissa.

"Saya sangat suka kopi memang. Saya ingin buka coffee cafe yang kopinya serius. Serius dalam arti jelas bijinya darimana, prosesnya bagaimana, dan rasanya enak. Tapi kalau dibilang specialty coffee mungkin juga enggak specialty karena pilihan kopi kita juga terbatas. Memang kita jual kopi, tapi gak cuman kopi aja. Cuman kita jamin kopi kita serius," terang Willy kepada Surabaya Pagi, Minggu (6/6/2021)

Lebih lanjut, Willy menyatakan bahwa pihaknya sejak awal memang ingin membranding cafenya sebagai Cafe Korea.

"Bukan kopinya sih sebenernya yang ingin kita tonjolkan. Karena kopi Korea kan rasanya juga sama saja. Tapi kita ingin membranding cafe kita sebagai Cafe Korea. Makanan khas Korea, vibesnya Korea, lucu-lucu, atmosfernya juga atmoster Korea," lanjutnya.

Keinginan Willy dan Melyn untuk menghadirkan kafe bernuansa Korea tergolong cukup maksimal. Dari awal masuk, pengunjung akan dimanjakan dengan desain interior berwarna pastel lengkap dengan iringan musik K-Pop.

Menu-menu yang ditawarkan di sini disajikan dengan menggunakan aksesori dan alat makan yang diimport langsung dari Korea. Dibanderol mulai dari Rp18 ribu, Michuu menyajikan berbagai macam pilihan menu seperti ramen (ramyeon), kimchi, dakgalbi, bulgogi, dan dosirak. Minumannya juga ada hocicha latte, cappucino, pink latte, dan banana milk yang tengah menjadi trend.

Tidak hanya menu reguler, Michuu Korean Coffee House juga mengeluarkan menu seasonal. Menu ini hanya akan ada di setiap event yang diselenggarakan.

"Untuk mendukung terciptanya atmosfer Korea, kita juga sering ngadain event. Event itu ketika ada setiap member BTS atau BTSnya yang ulang tahun kita bikin promo seperti beli menu tertentu nanti akan dapat cupsleeve dan photocard. Di setiap event juga kita biasanya akan ngeluarin menu seasonal," tutup Melyn. La

Berita Terbaru

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Lamongan secara serantak selama ini sudah berjalan dengan baik. Terbaru,…