Situbondo Patenkan Bibit Padi Varietas Baru

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Bupati Situbondo Karna Suswandi didampingi Kepala DTPHP saat meninjau tanaman padi BK-900/BK-700 di Desa Sumberkolak, Situbondo. Jumat (8/10/2021).
Bupati Situbondo Karna Suswandi didampingi Kepala DTPHP saat meninjau tanaman padi BK-900/BK-700 di Desa Sumberkolak, Situbondo. Jumat (8/10/2021).

i

SURABAYAPAGI.COM, Situbondo - Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan (DPTPHP) Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, segera mematenkan bibit varietas baru BK-700 dan BK-900 sebagai bibit padi unggulan di kabupaten setempat.

"Setelah kita lihat bersama bulir padinya sangat banyak sekali. Bisa dua hingga tiga kali lipat dari jenis bibit padi biasanya," ujar Bupati Situbondo Karna Suswandi, di sela meninjau tanaman padi milik Kelompok Tani Sukatani di Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan, Situbondo, Jumat (8/10).

Menurut dia, berdasarkan hasil uji coba di lahan seluas 16 hektare, bibit padi BK-700 maupun BK-900 mampu meningkatkan produksi hingga dua kali lipat dari jenis padi yang biasanya ditanam oleh petani.

Kata Bupati Karna, perpaduan BK-900 dan BK-700 memiliki banyak keunggulan, mulai batang yang kuat dan per malai padi bisa berisi 500 hingga 700 bulir.

Bupati Karna Suswandi menambahkan, pada tahun depan  bibit BK-Situbondo (BK-700 dan BK-900) sudah bisa beredar di pasaran, dan masyarakat bisa dengan mudah mendapatkan bibit BK-Situbondo.

Astiyono, salah seorang petani Desa Sumberkolak mengakui bahwa bibit padi BK-900 dan BK-700 memiliki keunggulan. Yakni, bulir padi lebih banyak.

"Untuk perawatannya tidak jauh berbeda dengan padi biasanya, hanya saja untuk bibit padi varietas baru ini harus bisa menjaga pengairannya dan perlakuan pupuknya juga," katanya.

Bibit padi varietas BK-900 dan BK-700 memiliki keunggulan umur panen padi pendek atau lebih cepat dari bibit padi pada umumnya. Umur panen bibit padi BK-900 hanya 95 hingga 100 hari, sedangkan bibit padi pada umumnya mencapai 120 hari.

Berita Terbaru

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Lamongan secara serantak selama ini sudah berjalan dengan baik. Terbaru,…