Pemilik Warkop di Pasuruan Tewas Dibacok

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Warga mengerumuni lokasi tempat ditemukannya korban tewas.
Warga mengerumuni lokasi tempat ditemukannya korban tewas.

i

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan - Hufron (51) pemilik warung Kopi di Kejayan Kabupaten Pasuruan ditemukan tewas pada Minggu (24/10) pagi.

Korban yang merupakan warga Desa Karangsentul Kecamatan Gondang Wetan Kabupaten Pasuruan ditemukan tewas pertama kali oleh pengguna jalan yang melintas lantaran tergeletak tepat di pinggir jalan. 

Mendapati hal tersebut, warga langsung melapor ke polisi.

Polisi yang mendatangi lokasi langsung melakukan olah TKP. Dari hasil sementara, korban tewas diduga dibunuh.

Kasatreskrim Polres Pasuruan, AKP Adhi Putranto Utomo mengatakan Sejumlah luka robek akibat bacokan benda tajam terlihat di bagian belakang kepalanya.

“Dugaan kita memang dibunuh, ” ujarnya.

Namun demikian, polisi tidak menemukan adanya barang bukti benda tajam yang diduga digunakan oleh pelaku untuk menghabisi korban.

Kasat Reskrim Polres Pasuruan, AKP. Adhi Putranto mengatakan, dari pemeriksaan di lokasi, tidak ditemukan barang korban yang hilang.

“Pemeriksaan korban, didapati ada luka bacok di kepala bagian belakang,” ujarnya di lokasi kejadian.

Sejauh ini pihaknya masih menelusuri apa motif dan pelaku pembunuhan itu. “Masih diselidiki,” ungkapnya.

Sebelum diketahui di bunuh, warga sempat mengira jika korban mengalami kecelakaan lantaran posisinya tergeletak persis di pinggir jalan raya.

“Dikira kecelakaan. Semuanya keluar melihat, ” tutur Puji Astuti, warga sekitar lokasi.

Ia juga menuturkan, jika korban sehari – harinya memang berjualan kopi yang biasanya buka setiap malam hingga pagi hari.

“Bukanya malam sampai pagi biasanya. Ya memang jualan di sini, ” ujarnya.

Beberapa warga yang ada di lokasi kejadian memperkirakan, korban dihabisi saat hendak pulang. “Pas ditemukan itu warungnya sudah tutup,” kata Muis, warga sekitar.

Selain itu, beberapa barang korban juga sudah dikemasi. Termasuk sepeda pancal milik korban. “Kemungkinan sudah mau pulang karena semua sudah ringkes-ringkes,” lanjutnya.

 

 

Berita Terbaru

Pemkab Gresik Perkuat Perlindungan Anak PMI Lewat Penyerahan Dokumen Asal Usul dan Adminduk

Pemkab Gresik Perkuat Perlindungan Anak PMI Lewat Penyerahan Dokumen Asal Usul dan Adminduk

Selasa, 13 Jan 2026 17:49 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 17:49 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Gresik – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali menegaskan komitmennya dalam melindungi hak-hak anak Pekerja Migran Indonesia (PMI). Bupati G…

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…