Tanda Strok Ringan: Mati Rasa Sesaat pada Kaki

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI, Surabaya - Strok merupakan keadaan darurat medis yang terjadi ketika suplai darah ke bagian otak terputus. Sebelum mengakibatkan sesuatu yang fatal, penting bagi kita untuk mengidentifikasi tanda-tanda strok sedini mungkin.

Salah satu tanda yang bisa menjadi peringatan adalah transient ischemic attack (TIA) atau strok ringan. Serangan strok yang berlangsung singkat ini terjadi bila pembuluh darah menuju otak tersumbat sesaat, sehingga mengakibatkan gangguan fungsi otak untuk sementara.

Menurut American Association of Neurological Surgeons (AANS), gejala umum TIA sembuh sendiri dalam waktu kurang 10 sampai 20 menit. Biasanya, penderita mengalami kelemahan otot dan gejala mati rasa di tangan atau kaki.

"TIA juga bisa memicu gejala sementara lainnya termasuk kesulitan berbicara atau memahami orang lain serta penglihatan kabur di satu mata," kata AANS dalam pernyataan resminya, seperti dilansir laman Express, Senin (28/11).

AANS pun mengimbau agar siapapun yang mengalami TIA segera mencari bantuan medis sesegera mungkin. Strok terbagi ke dalam dua jenis, yakni iskemik dan hemoragik.

Strok iskemik terjadi saat gumpalan darah tidak sampai ke otak karena terhambat oleh timbunan lemak jahat dalam pembuluhnya. Jenis ini jauh lebih umum dan memengaruhi sekitar 85 persen kasus strok.

Di sisi lain, strok hemoragik, terjadi ketika pembuluh darah otak pecah. Sementara itu, ada kondisi medis tertentu yang dapat meningkatkan risiko strok TIA termasuk tekanan darah tinggi (hipertensi), kolesterol Tinggi, detak jantung tidak teratur (fibrilasi atrium), dan diabetes.hlt/stk

Berita Terbaru

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Sebagai upaya mitigasi bencana banjir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo, bergerak cepat (Gercep) mengampanyekan bersih…

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

SURABAYAPAGI.com, Tulungagung - Diterjang angin puting beliung pada Senin (12/01/2026) kemarin, sebanyak 41 rumah warga di Kabupaten Tulungagung, dilaporkan…

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

SURABAYAPAGI.com, Probolinggo - Dalam rangka menekan angka stunting, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo membentuk kolaborasi antara pemerintah…

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

SURABAYAPAGI.com, Malang - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) setempat menargetkan pendapatan dari Retribusi Parkir Tepi Jalan…

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Menindaklanjuti putusan ari pemerintah pusat melalui kebijakan fiskal Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Pemerintah Kabupaten…

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Dalam rangka mengantisipasi banjir luapan sungai khususnya di wilayah yang kerap menjadi potensi langganan banjir di Situbondo,…