Dihajar Okolie, David Light Terkena Stroke Ringan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 05 Mei 2023 17:57 WIB

Dihajar Okolie, David Light Terkena Stroke Ringan

i

David Light (Kanan). Foto: The Sun.

SURABAYAPAGI.COM, Manchester - Petinju Selandia Baru, David Light kalah angka dalam pertarungan perebutan gelar kelas penjelajah WBO di Manchester, Inggris (25/3/2023). Tak hanya itu, ia juga dipastikan kena stroke ringan pada 17 April.

Menurut Peach Boxing, Light merasa kurang sehat dalam beberapa minggu setelah pertandingan. Hasil CT scan pertama menunjukkan hasil yang jelas, sang petarung didiagnosis menderita gegar otak yang tertunda dan dipulangkan.

Baca Juga: Jake Paul Sesumbar, Mike Tyson Senyumin

“Petinju Selandia Baru berada di sebuah rumah sakit di Auckland untuk menjalani perawatan setelah merasa dalam kondisi kurang enak setelah kembali ke Selandia Baru setelah bertarung dengan Lawrence Okolie untuk perebutan gelar kelas penjelajah WBO di Manchester pada 25 Maret,” demikian bunyi pernyataan Peach Boxing, Rabu (3/5/2023).

“David tak merasakan apapun setelah pertarungan dan pulang ke Selandia Baru pada 1 April. Pada 5 April, David mulai merasa tidak enak badan dan memeriksakan diri ke dokter. Dia menjalani CT scan, hasilnya jelas. Dia didiagnosis dengan gegar otak tertunda dan dipulangkan,” sambungnya.

Namun, rupanya gejala-gejala lebih lanjut membawanya ke Rumah Sakit Waitakere di Auckland pada tanggal 17 April - di mana CT scan kedua menemukan gumpalan darah.

“Di rumah, ia kembali merasakan gejala tak enak dan kembali ke rumah sakit pada 17 April untuk kemudian dirawat di RS Waitakere. Pada CT-scan kedua juga bersih. David kemudian melakukan CT-scan kontras, yang menunjukkan ada bekuan darah,” bunyi pernyataan

Kemudian, pembedahan dilakukan pada malam itu juga setelah Light mengalami stroke ringan.

Baca Juga: Mike Tyson Kembali ke Ring, Hadapi Petinju 31 Tahun Lebih Muda Darinya

"David menjalani operasi malam itu untuk 'pengambilan bekuan'. Dia didiagnosis menderita stroke ringan - dan sekarang sedang dalam pemulihan,” tulis pernyataan

"Para dokternya berharap dia akan pulih sepenuhnya - namun akan memakan waktu lama sebelum David cukup sehat untuk melakukan wawancara dengan media. David dan keluarganya telah meminta privasi saat ini. Terima kasih telah menghormati keinginan tersebut,” tutup pernyataan.

Sementara itu, Pelatih Light, Isaac Peach mengakui bahwa sulit untuk menyaksikan perjuangan sang petarung yang saat ini sedang dalam proses pemulihan.

Baca Juga: Berani Tantang Usyk, Fury Justru Pesimis Lawan Anthony Joshua

"Sangat sulit bagi kami semua untuk melihatnya seperti itu. Ia adalah seorang pria yang selalu ada di sasana setiap hari dan sesuatu seperti ini sangat menghancurkan bagi sasana,''kata Peach.

Sebagai informasi, Light memiliki rekor profesional 20 kemenangan dan satu kekalahan dimana satu -satunya kekalahan tersebut terjadi di tangan Okolie.

"Saya tidak memiliki informasi tentang apa yang terjadi di rumah sakit, yang saya tahu adalah David baik-baik saja. Setiap hari saya melihatnya, ia semakin membaik. Ia berbicara, ia tersenyum, ia tertawa," pungkasnya. mcs

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU