Home / Internasional : Rencana Duel Dua Miliarder Teknologi

Dipicu Rencana Zuckerberg Buat Platform Pesaing Twitter

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 23 Jun 2023 19:19 WIB

Dipicu Rencana Zuckerberg Buat Platform Pesaing Twitter

Awal mula ajakan duel, Elon Musk mengunggah cuitan pada akun Twitter-nya bahwa dia “siap berkelahi dalam ring“ dengan Zuckerberg. Ini gambaran perseturuan antar dua miliarder yang menarik perhatian netizen di media sosial. Keduanya memiliki pendukung masing-masing. Banyak yang menyemangati Zuckerberg atau menasihati Musk agar mulai berlatih.

 

Baca Juga: Berkah Singapura, Hapus Visa Bagi Turis China

Mark Zuckerberg, bos Meta - perusahaan pengelola Facebook dan Instagram -, lalu mengunggah tangkapan layar dari cuitan Musk dengan pesan tertulis “kirimkan lokasinya“.

Elon Musk membalas pesan Zuckerberg dengan mengatakan: “Vegas Octagon“.

Octagon merupakan sebuah arena bertarung yang digunakan untuk kompetisi bela diri Ultimate Fighting Championship (UFC). UFC berbasis di Las Vegas, Nevada.

Elon Musk menantang duel bos Meta Platforms Mark Zuckerberg. Pemilik Twitter bahkan mengajak Mark Zuckerberg bertarung ala MMA di di Las Vegas.

 

Usai Cekcok di Twitter

Tantangan berkelahi tersebut dilontarkan Elon Musk usai terlibat cekcok dengan Zuckerberg di Twitter. Perseteruan dipicu rencana Zuckerberg akan membuat platform media sosial pesaing Twitter.

“Saya yakin Bumi tidak akan sabar untuk secara eksklusif berada di bawah jempol Zuck tanpa pilihan lain. Setidaknya itu akan masuk akal," tulis Elon Musk, mengutip inewsid.

Seorang netizen kemudian me-retweet pesan Musk itu yang isinya mengingatkan bahwa Zuckerberg pandai bela diri. "@elonmusk lebih baik hati-hati, saya dengar sekarang (Zuckerberg) berlatih jiu jitsu," kata seorang pengguna Twitter.

Bos Tesla dan SpaceX itu pun merespons, "Saya siap duel jika dia juga (siap) lol.”

Kemudian pada Rabu (21/6/2023) malam, Zuckerberg mengunggah tangkapan layar tantangan Musk di Story Instagram-nya disertai tulisan, "Kirimi saya lokasinya".

 

Arena UFC

Musk pada Kamis (22/6/2023) membalas Zuckerberg dengan memberikan lokasi "Vegas Octagon" merujuk pada arena pertarungan Ultimate Fighting Championship (UFC) di Las Vegas.

Sebagai contoh, konsultan bisnis Seyi Taylor mencuit: “Pilih pejuangmu”, disertai dua foto bos teknologi itu. “Kisah ini terlihat jelas,“ kata juru bicara Meta kepada BBC.

Pemilik Twitter Elon Musk menantang bos Meta Platforms Mark Zuckerberg untuk bertarung di Vegas Octagon yang menjadi arena pertandingan Ultimate Fighting Championship (UFC). Keduanya memang sudah lama berseteru karena berbagai hal.

Perselisihan terbaru antara Musk dan Zuckerberg terkait rencana Meta mengembangkan aplikasi baru untuk menyaingi Twitter. Dalam cuitannya di Twitter, Musk mengatakan Zuckerberg seolah-olah ingin menguasai semua pengguna internet di Bumi.

"Saya yakin Bumi sudah tidak sabar untuk berada di bawah jempol Zuck secara eksklusif tanpa pilihan lain," kata Musk dalam cuitan di Twitter, dikutip dari The Verge, Jumat (23/6/2023).

 

Harta Zuckerberg Kalah

Soal kemampuan bertarung, Musk dan Zuckerberg sepertinya cukup imbang. Musk memiliki fisik yang lebih besar ketimbang Zuckerberg dan mengaku pernah berkelahi di jalanan saat tumbuh besar di Afrika Selatan.

Sedangkan Zuckerberg merupakan petarung Mixed Martial Arts (MMA) yang pernah memenangkan turnamen jiu jitsu. Pria berusia 39 tahun itu juga mengklaim pernah menyelesaikan latihan 'Murph Challenge' yang sangat berat dalam waktu kurang dari 40 menit.

Jika dilihat dari segi harta, urusan itu Zuckerberg memang kalah dengan Musk yang saat ini menempati posisi pertama sebagai orang terkaya di dunia.

Dilansir dari Forbes, kekayaan Musk hari ini naik 1,41% menjadi US$ 239,5 miliar atau setara Rp 3.568,55 triliun (kurs Rp 14.900). Sementara Zuckerberg, kekayaannya 'hanya' US$ 101,1 miliar atau setara Rp 1.506,39 triliun, yang membawanya menempati posisi ke-9 dalam daftar orang terkaya di dunia.

Sumber kekayaan Musk berasal dari enam perusahaan di antaranya Tesla, SpaceX, hingga Boring Company. Penyelesaian kesepakatannya dengan Twitter pada Oktober 2022 pun menambah deretan usaha yang menjadi sumber masuk uangnya.

Sementara Zuckerberg, sumber kekayaannya 'hanya' US$ 101,1 miliar atau setara Rp 1.506,39 triliun, yang membawanya menempati posisi ke-9 dalam daftar orang terkaya di dunia.

Sumber kekayaan Musk berasal dari enam perusahaan di antaranya Tesla, SpaceX, hingga Boring Company. Penyelesaian kesepakatannya dengan Twitter pada Oktober 2022 pun menambah deretan usaha yang menjadi sumber masuk uangnya.

Baca Juga: Tentara Bayaran WNI di Ukraina, Bisa Propaganda Rusia

Sementara Zuckerberg, sumber kekayaannya berasal dari Meta (dulunya Facebook) yang didirikan pada 2004 pada usia 19 tahun. Sampai akhirnya perusahaan tersebut menjadi perusahaan publik pada Mei 2012 dan ia memiliki sekitar 13% saham di dalamnya.

 

Jagokan Zuckerberg

Penyiar dan jurnalis olahraga pertarungan Nick Peet mengatakan kepada BBC, Dana White, Presiden UFC, akan “menjilat bibirnya pada kemungkinan melakukan pertarungan ini”.

Dia pikir ada peluang yang layak untuk benar-benar berlanjut. “Kebanyakan karena Elon Musk dan kepribadiannya serta karakternya yang eksentrik. Kariernya menunjukkan bahwa dia bukan seseorang yang rela mundur.”

Namun, ditanya siapa yang dia pikir akan keluar di atas, dia menjawab, “Zuckerberg sepanjang hari! Dia 12 tahun lebih muda. Dia jauh lebih kecil. Saya pikir dia 5ft 7, Elon mungkin sekitar 6ft. Dan Elon mungkin punya beberapa keunggulan, misalnya berat badannya.

 

Buat Platform Medsos Pesaing Twitter

Elon Musk pertama kali mengetahui Zuckerberg akan membuat platform media sosial pesaing Twitter dari cuitan Mario Nawfal dari International Blockchain Consulting pada 20 Juni. Nawfal mengunggah pesan bahwa Meta akan merilis pesaing Twitter yang diberi nama Threads.

Threads disebut akan menjadi platform medsos mandiri berbasis teks yang akan diluncurkan melalui Instagram. Musk pun meresponsnya dengan cuitan.

 

Gerakan The Walrus Musk

Musk, yang akan berusia 52 tahun bulan ini, menambah sensasi dengan mencuit: “Saya punya gerakan hebat yang saya namakan ‘The Walrus‘, di mana saya berbaring di atas lawanku dan tidak melakukan apa-apa“.

Zuckerberg diketahui pemegang sabuk putih jiu-jitsu Brasil setelah berlatih dengan Dave Camarillo, pemegang sabuk hitam judo dan jiu-jitsu dan bekerja sama dengan beberapa atlet juara UFC.

Baca Juga: UNESA Gandeng Universitas Islam Madinah Perkuat Mutu Pendidikan dan Jaringan Internasional

Ia kemudian mengunggah berbagai video pendek yang menunjukkan tingkah binatang walrus, yang membuat seakan-akan tantangan yang ia berikan pada Zuckerberg tidak sepenuhnya serius.

Sementara, Zuckerberg yang berusia 39 tahun memang sudah mempelajari bela diri campuran (MMA) dan baru saja memenangkan turnamen jiu jitsu.

Twitter tidak memberikan keterangan ketika dihubungi BBC untuk meminta komentar.

Interaksi mereka langsung viral di media sosial, dengan warganet memperdebatkan siapa yang akan memenangkan pertarungan itu. Sedangkan, ada pula beberapa pengguna yang membagikan meme dan poster buatan yang mempromosikan pertarungan itu.

“Saya yakin Bumi tidak akan sabar untuk secara eksklusif berada di bawah jempol Zuck tanpa pilihan lain. Setidaknya itu akan masuk akal," tulis Elon Musk, mengutip inewsid.

Seorang netizen kemudian me-retweet pesan Musk itu yang isinya mengingatkan bahwa Zuckerberg pandai bela diri. "@elonmusk lebih baik hati-hati, saya dengar sekarang (Zuckerberg) berlatih jiu jitsu," kata seorang pengguna Twitter.

 

Kemampuan Bertarung Cukup Imbang

Seorang konsultan bisnis Seyi Taylor mencuit: “Pilih pejuangmu”, disertai dua foto bos teknologi itu “Kisah ini terlihat jelas,“ kata juru bicara Meta kepada BBC.

Pemilik Twitter Elon Musk menantang bos Meta Platforms Mark Zuckerberg untuk bertarung di Vegas Octagon yang menjadi arena pertandingan Ultimate Fighting Championship (UFC). Keduanya memang sudah lama berseteru karena berbagai hal.

Soal kemampuan bertarung, Musk dan Zuckerberg sepertinya cukup imbang. Musk memiliki fisik yang lebih besar ketimbang Zuckerberg dan mengaku pernah berkelahi di jalanan saat tumbuh besar di Afrika Selatan.

Sedangkan Zuckerberg merupakan petarung Mixed Martial Arts (MMA) yang pernah memenangkan turnamen jiu jitsu. Pria berusia 39 tahun itu juga mengklaim pernah menyelesaikan latihan 'Murph Challenge' yang sangat berat dalam waktu kurang dari 40 menit.

“Tapi sayangnya Tuan Musk tidak mendapat pelatihan apa pun. Zuckerberg baru saja melatih jiu-jitsu Brasil selama 18 bulan, tidak akan sulit baginya untuk mengambil punggungnya, melingkarkan lengannya di lehernya dan memberinya pelukan dan mencekiknya!” papar Peet.

Dengan pertarungan kandang antara Elon Musk dan Mark Zuckerberg yang diatur, semakin menambah persaingan di dunia teknologi yang sangat dinamis ini.  Para penggemar dan pengguna media sosial pun tak sabar menantikan hasil dari duel dua miliarder ini. n Raditya M. Khadaffi

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU