Home / Peristiwa : Peringati Hari Anak Nasional

KAI Daop 7 Gelar Lomba Mewarnai dan Origami

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 25 Jul 2023 18:13 WIB

KAI Daop 7 Gelar Lomba Mewarnai dan Origami

i

PT KAI menggelar lomba mewarnai dan origami dalam rangka memperingati hari anak nasional. SP/Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Dalam memeriahkan Hari Anak Nasional PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi  7 Madiun berbagi kegembiraan dengan menggelar lomba mewarnai gambar dan origami perkeretaapian bagi anak - anak. Kegiatan perlombaan dilaksanakan serentak di tiga Stasiun, yaitu Madiun, Jombang, dan Kediri. 

Peserta lomba berjumlah 80 anak yang berasal dari TK YWKA Madiun, TK Kemala Bhayangkari Kediri, TK Rahmat Plus Kediri, serta TK Amanah Jombang. 

Baca Juga: KAI Bagi-bagi Promo Diskon 20% di Akhir Arus Balik Lebaran 2024, Simak Cara Daftarnya

 

Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun, Supriyanto, menjelaskan maksud dan tujuan diselenggarakannya kegiatan ini, yaitu PT KAI ingin turut berkontribusi dalam membangun generasi muda Indonesia dengan pengenalan moda transportasi kereta api. Selain itu masa usia anak-anak merupakan masa emas pertumbuhan yang harus diisi dengan kegiatan-kegiatan yang baik dan kreatif. Karena pada masa itu segala kegiatan yang dialami oleh seorang anak akan terus diingatnya.

Juga Supriyanto mengatakan lomba mewarnai gambar kereta api yang diselenggarakan di tiga  Stasiun sebagai upaya untuk menanamkan kepedulian dan kecintaan sejak dini terhadap kereta api, sekaligus untuk mensosialisasikan sejak dini terhadap anak-anak agar mencintai kereta api.

Baca Juga: H-2 Lebaran, KAI Daop 8 Surabaya: Tiket Mudik Masih Tersedia

“PT KAI Daop 7 sangat konsen terhadap pendidikan anak. Selain lomba gambar, KAI juga memperkenalkan sarana transportasi kereta serta sejarah kereta Indonesia, sekaligus cara menjaga keselamatan perjalanan kereta dengan tidak beraktifitas di jalur kereta api,” ujar Supriyanto lewat releasnya.

Baca Juga: Puncak Arus Mudik 2024: 27 Ribu Penumpang Berangkat dari Stasiun Daop 8 Surabaya

Usai kegiatan lomba, peserta lomba diajak berkeliling stasiun, mengenalkan tata cara naik kereta api mulai dari membeli tiket, naik kereta hingga pengenalan para petugas pelayanan diantaranya Masinis, Kondektur, PPKA dan Polsus KA.

"Mengajak lebih dekat pada anak anak untuk mengerti dan mengenal tata cara naik Kereta Api, sejak beli tiket, juga menjelaskan tugas tugas pelayanan sejak dati Masinis, Kondektur, bahkan Polisi kusus KA." Pungkas Supriyanto, dalam releasenya pada Selasa ( 25/7-23) sore. Les

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU