DPW Korwil Madura Berkirim Surat ke Polres Sumenep untuk Menggelar Aksi di Jalanan

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Sarkawi, Ketua DPW. Korwil Madura, Brigade 571 Trisula Macan Putih. SP/Ainur Rahman
Sarkawi, Ketua DPW. Korwil Madura, Brigade 571 Trisula Macan Putih. SP/Ainur Rahman

i

SURABAYAPAGI.COM, Sumenep - Akhirnya Ketua DPW Korwil Madura Sarkawi berkirim surat kepada Kapolres Sumenep, perihal, pemberitahuan unras kepada Kantor Pertanahan, Gedung DPRD dan Kantor Pemkab. Sumenep.

Surat tertanggal,  28 Agustus 2023  dengan Nomor  : 33/ DPW-TMP/K./SMP-DPW/2023. Sudah resmi dikirim oleh ketua DPW Korwil Madura, Sarkawi bersama Ketua DPC Brigade 571 Kab. Sumenep, Moh. Ali

Saat ditemui reporter Surabaya Pagi, Sarkawi mengatakan, pihaknya sudah melayangkan surat kepada Bapak Kapolres Sumenep, dan Kasat Intelkam, berikut Mastasek Pabian Kecamatan Kota, untuk menggelar Unras pada Kamis (31/8).

"Saya dari lembaga, DPW Korwil Madura, Brigade 571 Trisula macan Putih bersama DPC. Brigade 571 wilayah Kab. Sumenep,  menyoal adanya TUKS di Kab. Sumenep yang dituding tidak jelas baik dari izin dan dugaan fiktif sertifikat yang dikeluarkan oleh kantor BPN Kab. Sumenep," katanya.

Ia juga menjelaskan digelarnya Unras itu karena merasa tidak puas dengan pernyataan sikap dinas pemerintahan di Kab. Sumenep, perihal adanya TUKS Gersik putih di pelabuhan Kalianget.

Bahkan setelah dilakukan mediasi bersama pada saat gelar materi perihal TUKS selalu berakhir dengan tidak jelas, karena pihak Dinas hanya menghimpun cerita bukan bicara data.

"Rapat digelar, hanya mengisi kursi kosong, bicara tanpa data, jadi yang ada hanya simpang siur saja, nanti saya kroscek dulu, nanti saya pelajari, selalu saja begitu, jadi tak ada titik temu, makanya lembaga sudah mengambil langkah agar publik tahu kerja pemerintahan di Kab. Sumenep," tudingnya.

Dalam hal ini kata Sarkawi, terkait keberadaan TUKS kepada pihak BPN lembaga hanya ingin menanyakan adanya dua sertifikat yang dikeluarkan BPN dituding bermasalah dan diduga telah memalsukan data dengan pihak-pihak terkait.

“Makanya, kita terus desak BPN itu dapat membongkar data lama, dan mengungkap siapa sindikat yang bermain di balik layar tersebut. Selain itu, kata Sarkawi, pihaknya bersama lembaga sebenarnya tak bermaksud untuk menggelar orasi di jalan, namun karena tidak adanya titik terang dari persoalan TUKS, jadi semua Tim dari lembaga bersepakat untuk menggelar unras,” kilahnya.

"Akhirnya kita bersama lembaga bersepakat menggelar Unras, setelah berkali-kali dilakukan mediasi selalu katanya bicara tanpa data, jadi Unras dilakukan dengan tujuan untuk saling mengingatkan antara kerja pemerintah dan masyarakat di Kab. Sumenep".

Dikatakan Sarkawi, Unras akan digelar dari tiga titik diantaranya Kantor BPN Sumenep, Gedung DPRD dan Gedung Pemkab. Sumenep, dengan Korlap Unras, Moh. Ali dan Rasidi,  sementara itu juga kita membawa perwakilan dari lembaga se-Madura.

"Kita dari Perwakilan lembaga Brigade se-Madura dan tim simpatisan relawan kurang  lebih  50 orang  dengan perangkat Aksi, Megaphone dan spanduk"

Jadi kata dia, apa yang bisa kita lakukan jika jalan mediasi juga tak menemukan jalan keluar, mungkin dengan kita menggelar Unras dapat membantu kesadaran para elit pemerintahan untuk dapat membongkar data dan fakta kerja di lapangan. Pungkasnya. AR

Berita Terbaru

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Bangkitkan Perekonomian Warga, Kades Muhammad Taukhid Prioritaskan Infrastruktur

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 14:39 WIB

SURABAYA PAGI.com, Sidoarjo - Pembangunan Infrastruktur menjadi salah satu fokus Pemerintah Desa (Pemdes) Jeruklegi, Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo. Secara…

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Komunitas Info Seputar Gempol (ISG) yang berawal dari sebuah group media Sosial. Seiring berjalannya waktu, ISG berkembang menjadi…

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …