SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Pendopo Ronggo Hadinegoro Kabupaten Blitar tadi pagi ( Jumat 22 September 2023) pukul 08.00 tampak semarak kedatangan bocah kecil kecil berseragam Merah Putih pertanda mereka adalah para siswa/siswi SD (Sekolah Dasar), seiring mendapat undangan dari Pemerintah Kabupaten Blitar, kedatangannya yang didampingi oleh Kepala Sekolahnya dan beberapa guru pembinanya dan orang tuanya tersebut untuk menerima Bea Siswa dari CSR (Corporate Social Responsibility) dari Kantor BRI Cabang Blitar, sedang turut hadir Sekda Kab.Blitar, Kadin Pendidikan Asisten 1, Staf Ahli, Kepala Bappeda dan Kepala BPKAD, selain 3 Camat.
Sebelum acara puncak pemberian Beasiswa CSR yang diserahkan langsung Bupati Blitar Hj.Rini Syarifah dan Kepala BRI Cababg Blitar Irfan Setyawan Munahar, Bupati menyampaikan terima kasihnya dan apresiasi kepada BRI Blitar atas kepeduliannya dalam pendidikan, atas pemberian Bea Siswa khususnya Siswa SDN berupa Bea Siswa CSR, untuk itu Hj.Mak Rini panggilan akrabnya dalam sambutannya mengatakan dengan tegas, bahwa bantuan ini untuk diperlukan bagi anak anak SD yang berprestasi dalam giat belajarnya yang hari ini mendapat bantuan Bea Siswa yang luar biasa berupa beasiswa CSR.
Baca Juga: Polres Blitar Tandatangani MOU dengan Pemkab Blitar
"Bantuan ini bagi siswa/Siswi SD yang berprestasi dalam pendidikan di sekolahnya, harus digunakan kepentingan mereka untuk jenjang pendidikan berikutnya,(SLTP), saya berpesan dan mengingatkan jangan di gunakan hal hal tidak ada sangkut pautnya sekolahnya anak anak yang menerima beasiswa, apa lagi untuk keperluan orang tua atau keluarganya, misal beli beras dan lain-lainnya, hanya untuk anak anak kita yang berprestasi, semoga kedepannya akan suksès cita citanya." Kata Bupati Blitar yang mendapat tepuk tangan para undangan.
Untuk diketahui bahwa pihak Kantor BRI Cabang Blitar, memberikan bantuan Bea Siswa Berprestasi berupa beasiswa CSR, kali ini untuk Siswa/Siswi SDN di Wilayah Kabupaten Blitar, dengan rincian, untuk Kecamatan Panggungrejo yang terima bantuan bea siswa 7 SD, untuk desa Plumpungrejo Kecamatan Kademangan 5 SD, sedang Desa Ngoran Kecamatan Nglegok ada 3 SD.
Baca Juga: Disperkim Blitar Gelontorkan Rp 3,7 Miliar, Fokus Rehabilitasi 188 RTLH
Sementara Kepala BRI Cab Blitar Irfan Setiawan Munahar dalam sambutanya menyampaikan bahwa Bea Siswa CSR merupakan tanggung jawab Sosial perusahaan untuk mencerdaskan anak anak didik.
"Jadi ini merupakan Respon dan tanggung jawab Sosial terhadap lingkungan sekitar yang dilakukan perusahaan dalam bentuk berbagai kegiatan salah satunya ikut mencerdaskan anak anak didik kita dengan pemberian bantuan beasiswa berprestasi." Irfan Setiawan Munahar dalam sambutanya
Selanjutnya Irfan Setiawan berharap bantuan Beasiswa ini kedepannya menjadi dorongan penyemangat bagi anak anak agar supaya giat belajarnya untuk raih prestasi, sekaligus untuk kemajuan generasi penerus di Kabupaten Blitar.
Baca Juga: Gelar Kirab Pisowanan Agung di Pendopo Ronggo Hadi Ngoro Kabupaten Blitar
Menurut pihak Pemkab.Blitar, untuk rencana kedepannya menargetkan lagi lanjutan bea siswa, ada 6 desa BRILIAN yang mendapatkan Beasiswa CSR bagi siswa yang berprestasi.
Sekaligus Kantor BRI Cabang Blitar juga bertujuan memajukan perekonomian di Blitar, yang paling utama mengedukasi masyarakat untuk 5-6 tahun kedepannya agar memahami teknologi termasuk bidang perekonomian, tandas Irfan. Les/adv/Dinas Kominfo Kab Blitar
Editor : Moch Ilham