Alas Kaki 'MOHER' Kota Mojokerto Gebrak Panggung Catwalk JMFW 2024

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 20 Okt 2023 19:56 WIB

Alas Kaki 'MOHER' Kota Mojokerto Gebrak Panggung Catwalk JMFW 2024

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto - Produk UMKM Kota Mojokerto kembali menggebrak panggung catwalk Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024.

Setelah sebelumnya produk fashion batik kontemporer, kini giliran produk alas kaki kasual Kota Mojokerto tampil memukau di event nasional bergengsi JMFW.

Baca Juga: Fashion Show di Kota Madiun Pecahkan MURI

Produk alas kaki bernama 'MOHER' atau Mojokerto Hebat Rek ini kolaborasi dengan brand fashion ternama 'APIKMEN" milik Agus T Santoso.

Produk MOHER buatan Herianto, perajin asal Kelurahan Blooto, Kecamatan Prajurit Kulon Kota Mojokerto tampil satu panggung dengan produk fashion dari 6 desainer kondang Indonesia, salah satunya yakni Ivan Gunawan.

Dari pantauan di lokasi, sebanyak 8 looks fashion dan alas kaki etnik yang disukai pasar global diperagakan oleh 8 model pria di depan ratusan penonton.

Agus T Santoso, desainer brand fashion APIKMEN mengatakan tema fashion shownya adalah 'JALIN' yakni jalinan atau kolaborasi antara beberapa perajin dalam satu looks. Diantaranya perajin kain Jawa Tengah, perajin alas kaki Jawa Timur dan perajin batik Jawa Barat.

"Kita di show hari ini kolaborasi dengan artisan baik wastra indonesia, alas kaki dan video art. Kita kombinasikan ketiganya dalam satu looks yang elegan," ungkapnya

Baca Juga: Gagal Curi Motor, Dua Pemuda di Kota Mojokerto Diringkus Warga saat Sembunyi dari Kejaran Polisi

Agus mengaku tertarik menggandeng produk alas kaki Kota Mojokerto karena produknya keren, kualitasnya bagus dan jahitannya juga halus.

"Selain itu, juga bisa penuhi selera dan kriteria yang kita inginkan," ujarnya.

Ia juga menyebut, alas kaki Kota Mojokerto unggul di kenyamanannya. Karena saat dipakai terasa ringan dan fleksibel. Selain itu desainnya juga bagus dan simple mengikuti trend pasar.

"Produk alas kaki memang banyak sekali dan rata-rata bagus. Tapi produk MOHER ada keunikannya, sepatunya kalau dipakai ringan. Nah itu adalah nilai plus yang bisa ditingkatkan agar bisa menang di persaingan pasar," ungkapnya.

Baca Juga: Ratusan WBP Lapas Mojokerto Terima Remisi Khusus Idul Fitri

Sementara itu, Kepala Diskopukmperindag Kota Mojokerto, Ani Wijaya memberi apresiasi luar biasa dalam kolaborasi Apikmen - Moher di JMSW 2014.

Pasalnya kolaborasi ini bisa mengangkat promosi produk alas kaki Kota Mojokerto agar bisa merajai pasar nasional.

"Meski produk alas kaki kita sudah mampu menembus pasar ekspor manca negara, tapi kita tidak boleh berpuas diri. Kita terus gencarkan promosi dan inovasi agar produk alas kaki kita tetap bisa merajai pasar nasional maupun manca negara," tandasnya. Dwi

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU