Home / Peristiwa : Antisipasi Bencana Hidrometeorologi Tahun 2023/24

BPBD Jatim Bersih-bersih Sungai Avour

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 02 Nov 2023 12:27 WIB

BPBD Jatim Bersih-bersih Sungai Avour

i

BPBD Jatim mengadakan Rakor Antisipasi Bencana Hidrometeorologi Tahun 2023-2024 di Ruang Tangguh BPBD Jatim, Rabu (01/11/2023). SP/ Solihan Arif

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Dalam rangka mewujudkan komitmen mitigasi bencana, BPBD Jatim mengadakan Rakor Antisipasi Bencana Hidrometeorologi Tahun 2023-2024. 

Bertempat di Ruang Tangguh BPBD Jatim, Rabu (01/11/2023), rakor dihadiri diantaranya Kepala Dinas PU Bina Marga Jatim, Edy Tambeng Widjaja; Kepala Dinas PU Bina Marga dan SDA Sidoarjo, Dwi Eko Saptono; Kalaksa BPBD Kabupaten Sidoarjo, Dwijo Prawito; BBWS Brantas; Kades Gedangan, Saiful Asis dan Camat Gedangan, Ineke Dwi S.

Baca Juga: Dugaan Pungli PTSL, Pemuda LIRA Desak Kejari Sidoarjo Tahan Kades dan Sekdes Kletek

“Rakor ini sesuai dengan arahan dari Gubernur Jatim terkait mitigasi bencana, khususnya banjir. Sehingga pada Kamis (02/11/2023) BPBD Jatim beserta stakeholder dan OPD Pemprov Jatim berencana membersihkan sungai Avour yang ada di Desa Gedangan, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo,” kata Kalaksa BPBD Jatim, Gatot Soebroto.

Gatot menjelaskan, rakor ini merupakan langkah menyamakan persepsi dan koordinasi bersama OPD di lingkungan Pemprov Jatim maupun stakeholder terkait. Utamanya dalam bersih-bersih sungai dalam rangka pencegahan terhadap bencana banjir. 

“Setelah sukses dengan upaya mitigasi bencana banjir melalui bersih-bersih di sepanjang aliran sungai Sinir, Waru, Sidoarjo pada Minggu (29/10/2023). Kini BPBD Jatim rencananya bersih-bersih sungai ini akan dilakukan di sungai di sungai Avour, Gedangan,” jelasnya.

Baca Juga: Peduli UMKM dan Ojol Perempuan Mimik Indayana, Gelar Pelatihan Jahit

Masih kata Gatot, dari kunjungan Bu Gubernur di sungai yang ada di Gedangan, beliau menyampaikan bahwa sungai itu sudah ada tanahnya dan tidak ada airnya. Sehingga Bu Gubernur menyampaikan normalisasi sungai perlu dilakukan, agar Sidoarjo tidak banjir. 

“Sebelumnya BPBD Jatim bersama OPD terkait sudah melakukan pembersihan di sungai Sinir,” ungkapnya.

Sementara itu, dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas yang diwaliki Staf Bidang Operasi, Fauzan Hanafi mengaku siap membantu BPBD Jatim dalam rangka penanganan bencana. Menurutnya upaya yang dilakukan BPBD Jatim bersama instansi terkait merupakan langkah antisipasi akan bencana banjir.

Baca Juga: Penuhi Kebutuhan Stok Pangan, Puluhan Warga Mindu Gading Terima Bantuan Ayam Petelur

“Intinya BBWS siap dalam rangka penanganan bencana, ini merupakan antisipasi. BBWS siap bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah dan Pemerintah Provinsi dalam upaya bersih-bersih sungai,” tegasnya.

Senada dengan BBWS, Kabid Sungai, Waduk dan Pantai Dinas PU SDA Provinsi Jatim, M Waziruddin siap mendukung upaya bersih-bersih sungai. Menurutnya, PU SDA Provinsi Jatim untuk PAPBD 2023 sudah mengalokasikan anggaran untuk melakukan normalisasi sungai di wilayah Sidoarjo. 

“Kami siap mendukung. Saat pembersihan di sungai Sinir, kami menurunkan 2 unit ekskavator dan 1 unit dump truck,” pungkasnya. arf

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU