None Jakarta, Moderator Debat

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 10 Des 2023 20:48 WIB

None Jakarta, Moderator Debat

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ingin tahu siapa nama moderator untuk debat pertama Pilpres 2024, 12 Desember 2023 lusa? Ada dua yaitu Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel dari TVRI.

Valerina Daniel, adalah None Jakarta 1999. Juga merupakan Duta Lingkungan yang bertugas sebagai Communications Adviser dalam Konferensi PBB untuk Perubahan Iklim.

Baca Juga: Ganjar: Kita tak Boleh Takut Pentasnya Butet

Valerina Daniel, juga seorang News Anchor atau Pembawa Acara Berita di TVRI Nasional. Nama lengkapnya, Valerina Daniel, S.Sos., M.A, lahir 28 November 1978. Ia adalah seorang jurnalis dan Penasihat Komunikasi yang berspesialisasi dalam Urusan Pemerintahan. Selain Media/Hubungan Masyarakat dan Keberlanjutan.

Seperti dilansir situs resmi Kedutaan Besar Australia-Indonesia, Valerina merupakan lulusan Monash University, Australia, di bidang Master of Communications and Media Studies. Dia sebelumnya memperoleh gelar Sarjana Hubungan Internasional dari Universitas Indonesia.

Valerina merupakan sosok jurnalis perempuan senior yang telah berkecimpung di bidangnya selama lebih dari 20 tahun. Diketahui bahwa Valerina juga memiliki karier panjang di beberapa stasiun televisi nasional, yang antara lain Metro TV, SCTV, BeritaSatu, ANTV dan TVRI.

Baca Juga: Disinggung Soal Isu Wadas di Debat ke-4 Capres, Mahfud: Silahkan Kalau Mau Ditanya

Valerina saat ini dikenal sebagai news anchor program Bahasa Inggris di TVRI World.

Mengutip dari akun media sosial profesionalnya, dia pun pernah menjadi penasihat komunikasi untuk Menparefkraf dan Menteri LHK.

Rekan Valerina adalah Ardianto yang dikenal sebagai news anchor Televisi Nasional Republik Indonesia. Ia merupakan lulusan D3 Broadcasting angkatan 2011 Fikom Unpad. Sementara bangku SMA di SMAN Glagah Jateng.

Baca Juga: Arek-arek Suroboyo Ingin Debat Capres itu Keras

Di Unpad, Ardianto dikenal berprestasi. Ia berhasil menyabet predikat Putra Padjadjaran, dalam pemilihan Putra Putri Padjadjaran 2013.

Dua nama itu nantinya akan memandu proses debat pertama. Debat akan berlangsung selama 120 menit. n jk/erc/rmc

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU